Mamuju (ANTARA) - Sebanyak 628  jamaah calon haji asal Kabupaten Polewali Mandar (Polman) Provinsi Sulawesi Barat dilepas untuk berangkat menunaikan ibadah haji di Tanah Suci Mekkah.

Wakil Bupati Polman Drs HM Natsir Rahmat didampingi Kepala Kemenag Kabupaten Polman Drs H Muliadi Rasyid, M Pd dan Kepala Bagian Kesra Pemkab Polman Drs Hasbi Hannan, melepas keberangkatan 628 JCH di Masjid Agung Kabupaten Polman, Sabtu.

Jamaah calon haji Polman sebelumnya mengikuti manasik haji yang dilaksanakan Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Polman.

Mereka  tergabung dalam kloter 39 Panitia Penyelenggara Ibadah Haji ( PPIH) dan Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI).

Wabup Polman, mengharapkan seluruh jamaah calon haji tetap menjaga kesehatan, kebugaran dan stamina sebelum berangkat ke Tanah Suci agar kelak pelaksanaan ibadah haji ini bisa terlaksana dengan baik.

Ia meminta, agar JCH Kabupaten Polman selalu bisa menjaga kebersamaan dan nama baik daerah Polman dan Indonesia secara umum.

"Tolong menolong dan kerja sama antar para jamaah hendaknya juga dijaga dengan baik," katanya.

Ia berharap, JCH Polman kembali ke Tanah Air dengan selamat dan memperoleh haji mabrur..
 

Pewarta : M.Faisal Hanapi
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024