Makassar (ANTARA) - Komandan Batalyon A Pelopor AKBP Darminto memimpin langsung Tim Siaga SAR dan Indonesia Off-Road Federation (IOF) Makassar turun kelapangan membantu warga terdampak banjir di Blok 10 Jalan Biola 13 Antang, Kota Makassar.

"Selain mendatangi wilayah yang terkena banjir, Tim gabungan ini juga memberikan bantuan kepada warga yang terkena dampak banjir," kata Darminto di Makassar, Selasa.

Dia mengatakan, Tim Siaga SAR ini bertujuan memberikan pelayanan kepada masyarakat dalam bentuk dukungan moril, antisipasi bencana juga memberikan rasa aman dan nyaman.

"Kami sengaja datang ke sini sebagai bentuk perhatian kami kepada warga yang tekena musibah, Selain pengecekan, SAR Brimob Batalyon A Pelopor juga membantu warga masyarakat yang membutuhkan bantuan di lokasi yang terkena banjir," katanya.

Selain menyiapkan Tim yang akan bertugas membantu masyarakat, jajaran Batalyon A Pelopor juga menyiapkan Perahu Penyelamat yang terbuat dari Jerigen yang dirancang khusus untuk segala kondisi serta kendaraan dapur lapangan yang siap menyuplai makanan.

Personel Brimob ini, lanjut dia, juga menyiapkan perahu yang terbuat dari jerigen yang dapat digunakan di lokasi yang mana perahu karet tidak dapat memasukinya serta kami juga menyiapkan unit kendaraan Dapur lapangan yang nantinya akan menyuplai makanan apabila dibutuhkan.

Darminto menambahkan, satuan Brimob Polda Sulsel akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat melalui kegiatan patroli daerah rawan bencana oleh Tim SAR.

"Kami akan terus tingkatkan kegiatan rutin ini sehingga segala macam kemungkinan bisa diambil langkah antisipasi saat bencana terjadi," ujarnya.

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024