Makassar (ANTARA) - Sejumlah personil tim Penjinak Bom Den Gegana Satuan Brimob Polda Sulsel melakukan sterilisasi hingga menurunkan anjing pelacak sebagai bentuk antisipasi gangguan keamanan pada sejumlah gereja jelang pelaksanaan ibadah Misa di Makassar, Sulawesi Selatan.

"Sterilisasi dilakukan personil untuk memastikan tidak ada gangguan Kamtibmas dan menciptakan rasa aman dan nyaman bagi jemaat yang akan melaksanakan ibadah Natal," ujar Kabag Ops Brimob Polda Sulsel, Kompol Mursalim disela sterilisasi Gereja Katedral Makassar, Jumat.

Ia mengatakan, sterilisasi oleh personil Tim Jibom Den Gegana Satuan Brimob Polda Sulsel dilaksanakan pada 31 gereja di sejumlah titik di Kota Makassar. Selain itu, kegiatan sterilisasi juga diserahkan kepada penanggungjawab Polsek masing-masing.

Sedangkan untuk pos pengamanan menetap, kata dia, personil Jibom diturunkan masing masing satu tim dilengkapi dua unit kendaraan khusus, seperti di Gereja Katedral, Jalan Kajaolalido. Gereja Kare, Jalan Perintis Kemerdekaan.

Selanjutnya, Gereja Asisi Jalan Hertasning. Gereja Santa Maria, Jalan Tupai. Gereja GKY, Jalan Andalas. Dan Gereja Imanuel, jalan Balai Kota. Gereja tersebut menjadi prioritas karena menjadi lokasi strategis. Namun demikian, gereja lainnya juga mendapat pengawalan personil Polsek setempat.

Sementara itu, Ketua Panitia Natal di Gereja Katedral, Yenny Ponda menuturkan, persiapan ibadah Misa Natal telah rampung. Selain itu, seluruh jemaat yang akan mengikuti rangkaian Misa Natal diwajibkan memiliki aplikasi Peduli Lindungi bagi sudah vaksin COVID-19.

"Kita menerapkan aplikasi Peduli Lindungi, ataupun memperlihatkan kartu vaksin minimal sudah divaksin pertama bagi jemaat yang akan mengikuti Ibadah Misa. Seluruh barang bawaan Jemaat juga wajib diperiksa pihak pengamanan di pintu masuk," katanya.

Sedangkan untuk jumlah jemaat, tetap dibatasi atau dikurangi demi menghindari terjadi kerumuman, mengingat ini masih dalam kondisi pandemi. Jumlah jemaat antara 400-500 orang, yang biasanya sebelum pandemi lebih dari 1.000 orang.

Untuk rangkaian ibadah Misa, sebut dia, malam Natal dilaksanakan dua kali, pukul 18.00 WITA sampai pukul 21.00 WITA. Selanjutnya, hari Natal dilaksanakan mulai pukul 06.00 WITA, pukul 08.30 WITA, pukul 11.00 WITA, pukul 16.00 WITA dan pukul 20.00 WITA.

"Kami juga siapkan ibadah secara Daring (online) bagi jemaat yang tidak bisa menghadiri secara langsung di Gereja. Tema Natal tahun ini, Cinta Kasih Kristus Menggerakkan Persaudaraan," tuturnya menambahkan.

Sebelumnya, sebanyak 2.043 personil pengamanan gabungan dari Polrestabes Makassar dibantu Polda Sulsel dan TNI diturunkan jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2022 serta didirikan 11 pos pengamanan dan pelayanan di sejumlah titik strategis. Selain itu, Tercatat ada 143 gereja tersebar di wilayah Kota Makassar.


Pewarta : M Darwin Fatir
Editor : Suriani Mappong
Copyright © ANTARA 2024