Makassar (ANTARA News) - Pergerakan penumpang transportasi udara melalui Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar diprediksi akan mengalami peningkatan 10 persen pada 2012.

General Manager PT Angkasa Pura I Cabang Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Rachman Syafrie di Makassar, Jumat, mengatakan prediksi tersebut diasumsikan berdasarkan kondisi pergerakan penumpang per tahun yang rata-rata mengalami peningkatan 10 hingga 11 persen per tahun.

Persentase tersebut juga diprediksi akan terjadi pada lebaran 2012 terutama tujuh hari sebelum dan setelah hari raya. "Pasti meningkat dibandingkan tahun sebelumnya," ujarnya.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, pihaknya bersama Dinas Perhubungan, kepolisian, TNI Angkatan Udara dan beberapa pihak terkait lainnya akan membentuk posko pelayanan terpadu untuk menjamin keamanan dan ketertiban angkutan lebaran.

Ia juga melihat kemungkinan beberapa maskapai akan melakukan penambahan penerbangan atau "extra flight" pada lebaran tahun ini. "Kemarin saja saat libur panjang ada penambahan. Seperti tahun lalu juga ada 'extra flight'," katanya.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Masykur Sulthan mengatakan, pada tahun sebelumnya, salah satu maskapai penerbangan menambah lima "extra flight" per hari pada dua hari setelah lebaran.

"Pengguna jasa angkutan lebaran melalui udara tahun lalu mencapai 30 persen pada saat lebaran," katanya.

Semua maskapai, tambahnya, juga telah menyatakan kesiapannya untuk melayani pengguna jasa angkutan lebaran tahun ini. "Semua maskapai telah menyatakan berapa pun permintaan akan dilayani," katanya. (T.KR-RY/E005)

Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024