Makassar (ANTARA News) - Pesta kembang api mewarnai pergantian tahun di Makasssar, Sulawesi Selatan, Selasa.

Ratusan kembang api menghiasi langit malam di sepanjang Pantai Losari dengan di saksikan ribuan masyarakat Makassar yang sengaja datang untuk menyaksikan pesta kembang api.

"Ini jarang terjadi, dan hanya sekali setahun kita bisa menikmati pesta kembang api," tutur Arini salah satu pengunjung.

Kembang api dari berbagai sisi gedung tinggi mulai dari Hotel Imperal Arya Duta, Hotel Kenari, Balezza, hingga Mesjid Terapung Amirul Mukminin dan beberapa tempat lainnya meledak secara bergantian di udara membuat pengujung terkesima.

Bahkan, pelataran anjungan yang baru dibuka Pemerintah Kota Makassar, yakni Ajungan Bugis dan Makassar di tengahnya berdiri masjid terapung yang menjadi ikon baru Makassar dipenuhi ribuan orang.

Ruas jalan pantai losari mulai dari Pasar Ikan, Riburane, Losari, hingga Jalan Garuda, Arif Rate, terjadi kemacetan orang tumpah membanjiri sepanjang pantai losari.

Usai pesta kembang api, para pengunjung mulai berhamburan menuju kendaraan masing-masing. Namun, karena banyaknya pengunjung yang berdesakan membuat ruas jalan macet total. (T.KR-DF/D007)

Pewarta :
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024