Mamuju (ANTARA Sulbar) - Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Sulawesi Barat terancam gagal mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Kadet, Junior, dan under 21 Piala Mendagri Menteri XVII-2013 di Bali, 29-31 Agustus ini.

"Saat ini kami masih kelimpungan mencari dukungan dana untuk persiapan pemberangkatan menghadapi event Kejurnas di Bali. Jika dana dukungan pemerintah belum jelas hingga setelah lebaran Idul Fitri 1434 Hijriah, maka bisa dipastikan atlet-atlet kita tidak akan bisa mengikuti kompetisi bergengsi ini," kata Ketua Harian Pengprov Forki Sulbar Hasjaya di Mamuju, Senin.

Menurutnya, selama ini para karatedo Sulbar telah dipersiapkan secara matang yang dipusatkan pada dua tempat yakni di Kabupaten Polewali Mandar (Polman) dan Kabupaten Majene.

"Atlet yang kita jaring telah mengikuti tahap latihan dan bahkan selama Ramadhan tidak ada diliburkan. Mereka tetap digembeleng agar bisa meningkatkan kemanpuannya untuk menjadi yang terbaik di ajang nasional itu," katanya.

Hasjaya yang juga General Manager Koran Aspirasi Rakyat Sulbar ini menyampaikan, kerja keras atlet-atlet yang mengikuti proses TC (Training Center) selama berbulan-bulan itu akan berakhir sia-sia jika KONI dan pemprov Sulbar tidak mensuport anggarannya.

"Saat ini kami berupaya membangun komunikasi dengan KONI Sulbar termasuk pemerintah. Kita harap, setelah lebaran ini kami mendapatkan jawaban yang jelas terkait dukungan anggaran yang kami maksud," jelasnya.

Karena itu kata dia, pemerintah dan KONI selaku induk organisasi olahraga di daerah agar membuka mata agar event Kejurnas Piala Mendagri tidak terlewatkan begitu saja.

"Sebetulnya kita tidak mematok target untuk merebut medali di piala Kemendagri, Tetapi, kami yakin dan percaya karateka Sulbar akan mampu bersaing dengan atlet luar daerah. Apalagi, kali ini kareteka Sulbar akan kembali mempersiapkan, Muhammad Yasin, salah satu atlet yang pernah merebut kategori Best Of The Best Piala Mendagri di Banjarmasin yang lalu," ungkap Hasjaya yang juga mantan atlet karateka ini. Iskandar Zulkarnaen

Pewarta : Aco Ahmad
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024