Makassar (ANTARA) - Tim Pencak Silat Tapak Suci Gowa meraih juara umum Kejuaraan Nasional Pencak Silat Championship 2 di GOR Sudiang Makassar dan membawa pulang Piala Kemenpora RI.

Wakil Ketua Tapak Suci 177 Muhammadiyah Gowa Ahmad Sidiq Maulana R di Makassar, Senin, mengatakan prestasi yang diraih para atlet Tapak Suci Gowa ini adalah prestasi pertama pada awal 2024.

"Kejuaraan ini digelar 29-31 Desember 2023 dan Alhamdulillah kita berhasil keluar sebagai juara umum. Pada awal 2023, kita juga meraih juara umum III dan tahun ini menjadi juara umum," ujarnya.

Salah satu atlet pencak silat Nur Indah Tahir dari Tapak Suci 177 Muhammadiyah Gowa Cabang Tombolopao keluar sebagai pesilat putri terbaik pada kejuaraan kali ini.

Dengan menurunkan 174 pesilat, Tapak Suci 177 Muhammadiyah Gowa mengantongi 51 emas, 45 perak, dan 74 perunggu pada kategori usia dini, pra remaja, remaja, dan dewasa.

"Hampir semua kategori, pesilat kami meraih medali emas," katanya.

Sementara itu, Ketua Tapak Suci 177 Muhammadiyah Gowa Arifuddin Saeni merasa bangga dengan prestasi yang diperoleh para atlet di kejuaraan tersebut.

Ini menunjukkan proses pembinaan Tapak Suci di Gowa berjalan sesuai yang diharapkan. "Latihan secara terus menerus, latihan gabungan serta ujian kenaikan tingkat dan kejurda, akhirnya membuahkan hasil," ujarnya.

Sebelumnya, lanjut Arifuddin Saeni, Tapak Suci Gowa juga pernah meraih prestasi tingkat nasional, yakni peringkat ketiga di Kejurnas Tapak Suci di Payakumbuh, Sumatera Barat. Dengan prestasi ini, diharapkan akan memicu adrenalin atlet-atlet Tapak Suci untuk terus mengukir prestasi.

Untuk kategori usia dini, peraih emas yakni Nabihan Kholik Jumran dan Luthfi athaya. Peraih perak, Achmad Sulthan Maulana, Muh Irham Mubara, dan St Qorina. Perunggu, Muh ijlal zaky Dzulfikar, Amalina Aqilah Ys, dan Zikrie Yazid Bara S.

Sementara itu, untuk kategori remaja, peraih emas, yakni Dano Reihan Semesta K, Sukarno, Ahmad Fais Ramadhan, Inriyanti, Lukman Hakim, Dina, Nur Muthmainnah, Nurhalima Dewi, Andika Dwi Putra, Muh. Yusuf Kurniawan, Adhe Arsy Wulanrhamdani A, Muh Nabil Al Azzam, Muh Fitrah Ramadhan, Sukmaniar, Muh. Arya Anggara, dan Syahrul.

Untuk medali perak, Ahmad Fauzi polpoke, Safani Putri Budiman, Novin Syarifa Widodo, Reva Lina Widyah Sari, Andini Nur, Mardiana, Safira, Irham Pratama, Muh. Fajar Rahman, Faizah Nurhidaya, Puspita Sari, Ikram Saputra, Amelia Salim, Dzul Jalali Walikram, Munadhil, Nurul, Amel, dan Rehan.

Pewarta : Muh. Hasanuddin
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024