Makassar (ANTARA Sulsel) - Sebanyak 500 lampion yang telah disiapkan oleh penyelenggara malam syukuran atas pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla dilepaskan tetamu di alun-alun Lapangan Karebosi Makassar.

"Saya sangat bahagia bisa meluapkan rasa kegembiraan ini dengan menerbangkan lampion ke udara. Semoga bangsa ini di bawah kendali Jokowi-JK akan menjadi bangsa yang hebat lagi," ujar Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto di Makassar, Senin.

Ia mengatakan, dirinya bersama tetamu undangan lainnya ikut meluapkan rasa suka cita itu dengan melepas lampion ke udara yang sebelumnya diawali dengan dzikir dan pemotongan nasi tumpeng.

Kurang lebih sekitar 3.000 orang relawan yang hadir itu sebelum pelepasan lampion terlihat khusyuk dalam menggelar dzikir. Mereka semua berharap agar pemerintahan Jokowi-JK bisa lebih baik lagi.

"Kepemimpinan Jokowi-JK merupakan perpaduan yang harmonis, Jokowi dari barat Indonesia yang kaya sumber daya manusia-nya dan JK dari timur Indonesia yang kaya dengan sumber daya alamnya. Kami bangga ada putra daerah Makassar yang hadir sebagai pemimpin bangsa ini," katanya.

Danny, sapaan akrab wali kota itu mengaku jika dirinya diundang langsung oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla ke Jakarta untuk menghadiri pelantikannya itu.

Namun dirinya memilih menyaksikan acara pelantikan itu di ruang Pola Kantor Balaikota dengan mengundang seluruh kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD), camat dan lurahnya.

Dia juga mengaku lebih senang berada di tengah-tengah masyarakat untuk merayakan syukuran dan dzikir atas pelantikan itu karena bisa merasakan langsung suasana hati para relawan dan masyarakat.

"Saya diundang hadir dalam pelantikan Jokowi-JK di Jakarta, namun saya lebih memilih tetap di Makassar untuk ikut merayakan kemeriahan perayaan rasa syukur atas pelantikan Jokowi-JK bersama warga Makassar," terangnya.

Ketua Panitia Malam Syukuran, Ramli Manong menyebutkan bahwa kegiatan serentak di beberapa kota di Indonesia, sebagai bentuk rasa syukur dan harapan pada pemimpin baru Jokowi-JK untuk membangun Indonesia lebih hebat dari sebelumnya.

"Kami berharap ketimpangan pembangunan dan infrastruktur di bagian timur Indonesia harus dapat diselesaikan oleh Jokowi-JK, agar tercipta pemerataan pembangunan dan visi pemimpin baru saat ini adalah memanfaatkan potensi maritim," jelasnya.

Hadir juga, perwakilan relawan Kalla Group, Syaiful Kasim, Sekretaris Partai Nasdem Sulsel, Arum Spink, perwakilan relawan Bosowa Group Ramli Manong, anggota DPRD Sulsel Muslim Salam, relawan Pelangi Nusantara Arwan Chahyadi, dan sejumlah tokoh masyarakat Makassar lainnya. FC Kuen

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024