Mamuju (ANTARA Sulbar) - Bakal calon Bupati Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat Ahmad Appa (A2) mengaku telah mengantongi rekomendasi dari Partai Golongan Karya dan Partai Kebangkitan Bangsa untuk maju di Pilkada Mamuju 9 Desember 2015.

"Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Agung Laksono, telah memberikan kami rekomendasi dukungan untuk diusung di Pilkada Mamuju, begitu juga dengan PKB telah memberikan rekomendasi kepada kami," kata Ahmad Appa yang masih menjabat Kepala Biro Umum Pemprov Sulbar di Mamuju, Senin.

Dia mengaku menerima rekomendasi dari partai berlambang beringin dengan nomor surat R-060/golkar/VII/ 2015 tgl 9 juli 2015.

"Rekomendasi Golkar dan PKB sudah saya kantongi dan segera akan digunakan mendaftar sebagai calon Bupati Mamuju," katanya.

Menurut dia, dirinya akan semakin optimis mampu bersaing di Pilkada Mamuju dengan dukungan Golkar.

"Alhamdulillah, sekarang saya optimis akan dapat 11 kursi dan kursi itu masing masing dari Partai Golkar sebanyak empat kursi, dua kursi dari PKB, dua kursi dari PKPI, dan satu kursi dari Nasdem, menyusul PDI Perjuangan dua kursi," katanya.

Ia menegaskan dalam waktu dekat ini, pihaknya akan menggelar pertemuan dengan sejumlah tim yang telah di bentuknya untuk membicarakan teknis dan bagaimana sistem pemenangan dirinya.

Sebelumnya di kabarkan, Partai Golkar versi Agung Laksono adalah kubu yang berhak mendaftarkan pasangan calon kepala daerah ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Keputusan itu disepakati setelah KPU RI dan DPR-RI menggelar rapat di Gedung DPR-RI dihadiri Kementrian Dalam Negeri dan Bawaslu-RI. 

Pewarta : M Faisal Hanapi
Editor :
Copyright © ANTARA 2024