Makassar (ANTARA Sulsel) - Universitas Kebangsaan Malaysia mendukung penuh konferensi internasional yang akan digelar oleh Fakultas Teknologi Industri Universitas Muslim Indonesia (FTI UMI) pada Oktober 2017.

"Oktober tahun depan kita akan menggelar konferensi internasional dan diikuti oleh beberapa universitas terkemuka di Asia dan Eropa," ujar Dekan FTI UMI Makassar Zakir Sabhara MT, IPM di Makassar, Minggu,

Dia mengatakan, salah satu pembicara yang sudah menyatakan kesiapannya dalam mendukung kegiatan berskala internasional itu yakni Dekan FSSK Universitas Kebangsaan Malaysia Prof Dr Mohd Ekhwan Toriman.

Kepastian menjadi pembicara itu disampaikan langsung oleh Ketua Tim Pengarah Konferensi Internasional, Ismail Wekke Ph.D yang saat ini masih berada di Malaysia.

"Untuk ketua tim pengarah konferensi internasional itu Pak Ismail Wekke Ph.D dan beliau saat ini masih di Malaysia. Pak Ismail menemui langsung Prof Dr Mohd Ekhwan Toriman menyampaikan kegiatan ini dan menawarkannya menjadi pembicara," katanya.

Dalam pertemuan itu, Prof Dr Mohd Ekhwan Toriman mengaku senang bisa dilibatkan dalan konferensi internasional tersebut, apalagi sebagai bagian komitmen FSSK UKM untut turut dalam kolaborasi antar perguruan tinggi Malaysia dan Indonesia.

Prof Dr Mohd Ekhwan Toriman yang juga Dekan Fakultas Sains Sosial dan Kemanusiaan (FSSK) Universiti Kebangsaan Malaysia itu juga punya visi dalam membangun kolaborasi antarperguruan tinggi internasional khususnya di Indonesia.

Dosen Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Sorong, Ismail Suardi Wekke, Ph.D dengan dibantu Setyawati S. Yani, Ph.D selaku tim kerja konferensi internasional mulai mempersiapkan para pembicara konferensi dengan berkunjung ke beberapa kampus di Asia.

"Kami berusaha, minimal lima negara akan terlibat. Saat ini, kami sudah menerima konfirmasi kesediaan dari Curtin University Australia dan Universitas Kebangsaan Malaysia," katanya.

Dengan kesediaan UKM dan Curtin University, maka ini merupakan tindak lanjut dari persiapan konferensi yang menjadi bagian perayaan Dies Natalis FTI UMI ke-30.

"Semoga Jepang, Cina dan Jerman juga bisa berpartisipasi dalam konfrensi internasional 2017 nanti," tambah Zakir Sabara.

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor :
Copyright © ANTARA 2024