Makassar (Antara Sulsel) - Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Sulawesi Selatan menyiapkan puluhan atlet untuk memeriahkan ajang bertajuk "Festival Aquatik Indonesia" di Jakabaring Aquatiic Centre, Palembang, 29 Maret 2017.

Pengurus dan Pelatih Renang Sulsel, Nadwi di Makassar, Rabu, mengatakan pihaknya masih memantau 26 atlet yang ada untuk selanjutnya dipilih sebanyak 13 atlet yang nantinya diturunkan mewakili Sulsel di ajang tersebut.

"Atlet polo air Sulsel kini terus fokus meningkatkan kemampuannya. Kami berharap seluruh atlet terus menjaga motivasinya agar bisa terpilih," katanya.

Mengenai potensi atlet, dirinya mengaku cukup optimistis meski diakui masih membutuhka kerja keras agar bisa bersaing di kejuaraan nasional tersebut.

Ia menjelaskan, pihaknya juga tengah fokus mencari anggaran agar bisa memberangkatkan atlet sesuai yang direncanakan. Pengprov PRSI juga berharap mendapatkan sumbangan dana lebih cepat agar atlet bisa lebih fokus untuk persiapan.

"Kami masih fokus untuk mengumpulkan dana agar bisa memberangkatkan atlet ke festival aquatik di Palembang. Mudah-mudahan kita bisa mendapatkan anggaran yang dibutuhkna untuk memberangkatkan atlet," jelasnya.

Asisten Pelatih Polo Air Sulsel, Ricky menjelaskan seluruh atlet putra itu memang terus ditingkatkan kemampuannya di Kolam Renang Mattoanging Makassar.

Dirinya juga berharap keterlibatan atlet bisa memberikan hasil yang positif. Meski bukan perkara mudah namun juga bukan hal yang mustahil untuk meraih prestasi tertinggi.

Lebih jauh, Ketua Harian PRSI Sulsel, Abdul Muin mengatakan pihaknya tengah mempersiapkan diri menggelar musyawarah daerah untuk mencari ketua dna membentuk pengurus baru demi memajukan prestasi renang Sulsel baik dikancah nasional hingga internasonal.

"Untuk agenda musda PRSI Sulsel kita rencanakan Maret atau April 2017. Kami tentu berharap terpilih sosok yang memiliki komitmen baik waktu, tenaga dan materi untuk membesarkan roda organisasi," katanya.

Dirinya berharap kegiatan musda ini bisa dilaksanakan lebih cepat agar cabang olahraga renang tetap bisa dipertandingkan di Porda 2018.

"Pada awalnya memang kita rencanakan Maret atau April. Namun belakangan persoalan pelaksanaan musda belum begitu jelas karena sekum memang sudha tidak berada di Makassar,"sebutnya.

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024