Makassar (Antara Sulsel) - Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Wagub Sulsel) Agus Arifin Nu`mang mengatakan pihak Pemprov Sulsel berkomitmen untuk menarik minat pengusaha dalam berinvestasi.

"Sudah menjadi tugas kita untuk membuka Sulsel menjadi daerah yang menarik bagi pengusaha, ini sudah menjadi komitmen kita," kata Agus saat membuka Musyawarah Provinsi VI Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sulsel di Makassar, Kamis.

Untuk mewujudkan hal ini, ucapnya, pihak Pemprov Sulsel telah menyiapkan pelayanan yang cepat dan transparan bagi pengusaha.

"Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) kita yang terbaik di Indonesia," imbuhnya.

Wagub juga menyinggung pertumbuhan ekonomi Sulsel yang selalu tumbuh di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi nasional. Ekonomi Sulsel pada tahun 2016, misalnya, tumbuh 7,41 persen, ketika daerah lain justru mengalami penurunan.

"Ini semua tentunya tidak terlepas dari investasi yang masuk ke Sulsel," ujar wagub.

Terkait Apindo, Agus mengatakan selama ini kerja sama antara Pemerintah dengan para pengusaha yang tergabung dalam Apindo cukup baik.

Pada kesempatan itu Mantan Ketua DPRD Sulawesi Selatan itu berharap agar para pengusaha yang terhimpun dalam Apindo agar turut mendorong investor masuk ke Sulawesi Selatan.

"Bangun industri atau tempat usaha sehingga terus terbuka lapangan kerja baru agar dapat merekrut angkatan kerja yang lebih banyak dalam rangka mengatasi pengangguran," ucapnya.

Sementara itu Ketua Apindo Sulsel Latunreng mengatakan kegiatan Musyawarah Provinsi yang bertema Meningkatkan Iklim Investasi dan Perlindungan Dunia Usaha Untuk Kemajuan Daerah ini memiliki dua agenda utama.

"Pertama adalah pemilihan ketua umum Apindo Sulsel, yang kedua kita akan merumuskan sejumlah rekomendasi bagi pemerintah untuk mendukung perkembangan ekonomi daerah," pungkasnya.

Pewarta : Nurhaya J Panga
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024