Makassar (Antara Sulsel) - Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Wagub Sulsel) Agus Arifin Nu`mang meminta Pemuda Muhammadiyah menjalin sinergi yang kuat dengan pemerintah, dalam rangka membangun Sulsel yang lebih maju.

"Ke depan keluarga besar Pemuda Muhammadiyah harus lebih eksis, dan menjalin sinergi yang kuat dengan pemerintah, dalam rangka membangun Sulsel yang lebih maju," kata wagub dalam Rapat Pimpinan Wilayah (RAPIMWIL), dan Tasyakuran milad ke-85 tahun Pemuda Muhammadiyah Sulsel, di Makassar, Sabtu.

Menurut Agus, berbagai prestasi yang berhasil ditorehkan oleh Pemprov Sulsel dan kemajuan pembangunan Sulsel di berbagai bidang tidak terlepas dari andil berbagai komponen masyarakat, termasuk Pemuda Muhammadiyah.

"Apa yang kita capai sekarang di Sulsel, tentu patut kita syukuri. Karena Sulsel kini merupakan salah satu provinsi yang menjadi barometer, khususnya di Kawasan Timur Indonesia," kata Agus.

Meski begitu, Agus menegaskan, ke depan perlu upaya lebih keras untuk membawa daerah ini jauh lebih maju. Sebab itu, dirinya mengaku akan terus bekerja untuk mewujudkannya.

"Kami akan berupaya memastikan kemajuan pembangunan Sulsel akan terus berlanjut," imbuhnya.

Dalam acara itu, Agus juga sedikit bercerita perjalanan karirnya sejauh ini untuk memotivasi para Pemuda Muhammadiyah.

Ia mengatakan, keinginannya berperan membangun Sulsel membuatnya banting setir dari dosen terjun ke dunia politik, mulai dari Ketua Fraksi, Wakil Ketua DPRD hingga Ketua DPRD Sulsel.

Dalam kesempatan itu, mantan Ketua DPRD Sulsel ini juga menyampaikan ucapan selamat kepada Pemuda Muhammadiyah Sulsel, atas peringatan lahirnya organisasi tersebut yang ke- 85 tahun.

Pewarta : Nurhaya J Panga
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024