Makassar (Antara Sulsel) - Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo menginstruksikan dinas terkait agar mempercepat perbaikan infrastruktur jalan untuk mengantisipasi arus mudik Idul Fitri mendatang.

"Khusus menghadapi Idul Fitri yang sebentar lagi, perlu memeriksa kesiapan jalan yang utama untuk mudik, dan percepatan perbaikan jalan," kata Syahrul usai memimpin rapat dengan para pimpinan SKPD lingkup Pemprov Sulsel di Makassar, Senin.

Percepatan perbaikan infrastruktur jalan, kata Syahrul, perlu melihat apakah harus menunggu proses lelang atau dapat langsung dikerjakan.

"Kalau masih ada yang dalam proses (lelang) bisa diambil langkah darurat, agar tetap bisa dilewati dengan aman dan nyaman," kata dia.

Saat ini, menurut Syahrul, kenyamanan, keamanan dan keselamatan masyarakat pengguna jalan saat mudik menjadi prioritas.

Selain mempercepat perbaikan infrastruktur jalan, lanjutnya, pihaknya juga meminta dinas-dinas lingkup Pekerjaan Umum di Pemprov Sulsel untuk tetap menggenjot pelaksanaan proyek-proyek infrastruktur.

"Proyek-proyek besar harus bisa dijalankan secara maksimal, fasilitasi anggaran harus lebih cepat berjalan," katanya.

Pihaknya bahkan mendorong agar beberapa proyek bisa diluncurkan pada bulan Ramadhan ini.

"Beberapa proyek cipta karya kita lihat, yang mana yang bisa diresmikan, diantaranya `underpass` di Simpang Lima Mandai, dan proyek-proyek pengairan seperti Bendungan Baliase," kata Syahrul.

Gubernur mengumpulkan kepala-kepala SKPD lingkup Pemprov Sulsel dalam rapat tertutup yang digelar di ruang kerja gubernur, Senin.

Tampak hadir diantaranya Kepala Dinas Sumber Daya Air, Cipta Karya, dan Tata Ruang Andi Darmawan Bintang, Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Andi Bakti Haruni dan Plt Kepala Dinas Perhubungan Ilyas Iskandar.

Pewarta : Nurhaya J Panga
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024