Makassar (Antara Sulsel) - Dinas Perhubungan (Dishub) Makassar jelang arus mudik lebaran 1438 Hijriah melakukan pemeliharaan rambu-rambu berlalu lintas serta menerjunkan anggotanya.

"Kita melakukan pemeliharaan rambu-rambu berlalu lintas dan menerjungkan anggota untuk mengatur lalu lintas jelang mudik lebaran ini," ujar Kepala Dishub Makassar Mario Said di Makassar, Kamis.

Ia mengatakan, pemeliharaan rambu lalu lintas selama ini memang rutin dilakukannya, namun untuk memastikan semuanya berjalan normal, pihaknya kembali memeriksa semua rambu-rambu itu.

Adapun rambu lalu lintas yang sedang dilakukan pemeliharaan yakni, mengecek sinar lampu pengatur lalu lintas (trafick light), petunjuk dan marka jalan, serta memasang pembatas jalan (road barrier).

"Semuanya kita periksa, mulai dari traffic light, marka jalan dan pemasangan road barrier. Untuk road barrier ini yang terbaru kita pasang di putaran Jalan AP Pettarani karena selalu menjadi biang macet," katanya.

Bukan cuma itu, Dishub Makassar juga aktif melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait seperti kepolisian dan Perusahaan Daerah Parkir Makassar Raya.

Mario mengaku, sebagian warga kota Makassar adalah kaum urban atau pendatang, makanya pihaknya fokus juga pada koordinasi dan penanganan titik macet.

"Titik macet yang kami maksud itu berada di pusat perbelanjaan, seperti Pasar Sentral, Butung, Mal Ratu Indah, Makassar Trade Center (MTC), Panakkukang, dan beberapa pasar tradisional lainnya," jelas Mario.

Pewarta : Muh Hasanuddin
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024