Makassar (Antara Sulsel) - CEO PT PSM Munafri Arifuddin meminta pemain senior tim "Juku Eja" untuk menjaga dan memotivasi para pemain junior agar bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya saat dipercaya turun pads kompetisi Liga 1 musim 2017.

Munafri Arifuddin di Makassar, Sabtu, juga mengatakan perlunya komunikasi yang baik dalam tim baik saat bertanding atau diluar lapangan demi menyolidkan tim.

"Pemain muda Safei (U-23) jika dipercaya turun dalam pertandingan harus dibantu dimotivasi agar bisa lebih percaya diri. Jangan sebaliknya pemain menggerutu jika pelatih memasukkan pemain muda karena akan membuat mentalnya down,"katanya.

Ia menjelaskan, para pemain muda PSM U-23 termasuk Muh Safei itu memiliki kemampuan dan sudah dibuktikan melalui seleksi jika memang punya potensi untuk berkembang.

Untuk memaksimalkan atau memunculkan potensi itu maka tentu dibutuhkan dukungan seluruh pihak bukan hanya pelatih, pemain ataupun suporter.

"Pemain yang bergabung dalam PSM itu tidak diambil begitu saja di jalan namun melalui seleksi ketat. Artinya pemain itu punya potensi untuk berkontribusi dan sepatutnya harus saling menjaga komunikasi untuk membangun kepercayaan setiap pemain," ujarnya.

Dirinya juga berharap dengan dukungan itu maka akan membuat PSM tidak lagi mengalami krisis jika ada pemain yang tidak bisa diturunkan karena akumulasi kartu ataupun menderita cedera.

"Saat ini kita mengalami masalah dengan absennya dua pemain U-23 yang selama ini menjadi langganan line-up tim utama. Kita harus memaksimalkan seluruh potensi pemain muda untuk terus berkembang dan berkontribusi," jelasnya.

Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina, sebelumnya mengakui tim "Juku Eja" tidak akan diperkuat dua pemaian U-23 yang selama ini menjadi tulang punggung PSM dibeberapa laga sebelumnya yakni Reva Adi Utama dan Asnawi karena terkena akumulasi kartu.

Dengan absennya kedua pemain, maka Pelatih Kepala PSM Robert Rene Alberts mau tidak mau harus memanfaatkan beberapa stok pemain U-23 yang masih tersisa yakni M Arfan, Romario, Muh Safei dan Syaiful yang berposisi sebagai penjaga gawang termasuk Nur Hidayat dan merupakan skuat timnas U-19.

Untuk satu pemain yakni Muhammad Arfan selama ini memang menjadi bagian tim utama. Sedangkan nama lainnya memang jarang diturunkan sejak awal. Termasuk Nur Hidayat yang memang selama ini lebih sering berlatih di pelatnas.

Pewarta : Abd Kadir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024