Mamuju (Antara Sulsel) - Wakil Gubernur Sulawesi Barat Enny Angraeni Anwar berharap, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno, dapat hadir di daerah itu pada kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri tahun depan.

"Kami berharap, pada pelaksanaan BUMN Hadir Untuk Negeri tahun depan, ibu menteri dapat hadir di Provinsi Sulawesi Barat," ujar Enny Angraeni Anwar, pada Jalan Sehat sepanjang 5 kilometer yang dilaksanakan PT Permodalan Nasional Madani (PNM) PT Asuransi Kredit Indonesia, pada rangkaian kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri yang digelar di Anjungan Pantai Manakarra Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulbar, Minggu.

Pelaksanaan jalan sehat sepanjang 5 kilometer yang digelar melalui program BUMN Hadir Untuk Negeri tersebut merupakan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Selain gerak jalan sehat, rangkaian kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri dalam memperingati HUT ke-72 Kemerdekaan RI yang juga dihadiri, Direktur Perencanaan dan Pengembangan Kapasitas Usaha PNM Arief Mulyadi, Direktur Umum dan SDM PT Askrindo Firman Berahima, Sekretaris Daerah Provinsi Sulbar Ismail Zainuddin, Kepala BNN Provinsi Sulbar Brigjen Polisi Dedi Sutarya, Wakapolda Komisaris Besar Polisi Tajuddin serta forum komunikasi pimpinan daerah, juga dilaksanakan khitanan massal terhadap 100 anak di Kabupaten Mamuju.

"Kami juga meminta agar salah satu kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri tahun depan, yakni program bedah rumah bagi veteran, dilaksanakan di Provinsi Sulbar, karena masih banyak penjuang kemerdekaan di daerah ini, juga membutuhkan rumah layak dan sehat," tutur Enny Angraeni Anwar.

Wagub juga berharap agar kegiatan siswa mengenal tanah air di Sulbar tahun depan dapat diubah.

"Sellama dua tahun pelaksanaan siswa mengenal tanah air, para pelajar di Sulbar melakukan pertukaran dengan pelajar dari Provinsi Sumatera Utara. Kami berharap, program tersebuh pada tahun depan diubah, yakni pelajar daerah ini ditukar dengan provinsi lainnya lagi agar mereka lebih mengenal dan memiliki wawasan yang luas tentang nusantara," tutur Enny Angraeni Anwar.

Melalui kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri, Enny Angraeni Anwar berharap, perusahaan milik negara yang ada di Provinsi Sulbar lebih dikenal masyarakat.

Ia juga meminta agar PNM lebih giat lagi bersosialisasi agar dapat membantu seluruh pelaku usaha kecil dan menengah (UKM) yang ada di Provinsi Sulbar.

"Selain mendukung program pemeirntah dalam upaya menyehatkan masyarakat, kegiatan gerak jalan ini juga sebagai ajang untuk lebih memperkenalkan BUMN kepada masyarakat sebab tidak semua masyarakat di daerah ini mengenal perusahaan milik negara tersebut," tuturnya.

"Kami juga meminta agar pihak PNM terus mensosialisasikan program-programnya kepada masyarakat sehingga seluruh pelaku usaha di Sulbar bisa terbantu. Dengan hadirnya BUMN di tengah masyarakat, khususnya Askrindo dan PNM, tentunya akan bermanfaat bagi perekonominan di daerah ini," terang Enny Angraeni Anwar.

Direktur Perencanaan dan Pengembangan Kapasitas Usaha PNM Arief Mulyadi berjanji, akan mengupayakan kehadiran Menteri BUMN Rini Soemarno, pada kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di Provinsi Sulbar, tahun depan.

"Kami akan berupaya agar ibu Menteri dapat hadir di Sulbar tahun depan," ucap Arief Mulyadi.

Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di Provinsi Sulbar yang dilaksanakan oleh PT Askrindo dan PNN, karena kedua perusahaan milik negara itu sudah memilik kantor di daerah itu.

"Kami juga menyampaikan bahwa PT Askrindo telah memiliki kantor disini dan PNN sendiri memiliki 11 kantor se-Sulbar untuk membantu pelaku usaha yang ada di daerah ini," terang Arief Mulyadi.

Sementara itu, Direktur Umum dan SDM PT Askrindo Firman Berahima mengatakan, kegiatan jalan sehat dalam rangka peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan RI itu digelar secara serentak di 34 provinsi.

"Kegiatan ini dilaksanakan di seluruh provinsi di Indonesia dan untuk di Sulbar, kami (Askrindo) bersama PNM ditunjuk sebagai pelaksana. Selain jalan sehat, kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri di daerah ini juga digelar khitanan massal gratis terhadap 100 anak yang ada di Kabupaten Mamuju," jelas Firman.

Pada jalan sehat dan khitanan massal gratis tersebut, juga dimeriahkan pembangian 272 "doorprize" dengan empat hadiah utama yakni, tiga unit sepeda serta satu buah televisi LED berukuran 42 inci.

Pewarta : Amirullah
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024