Mamuju  (Antaranews Sulbar) - Wakil Gubernur Sulawesi Barat Enny Anggraeni Anwar berharap agar SMK Kakao di Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, dapat menjadi sentra penghasil bibit kakao di Provinsi Sulawesi Barat.

"Untuk memenuhi kebutuhan bibit kakao petani di Sulbar maka SMK Kakao yang dibangun di masa kepemimpinan Anwar Adnan Saleh sebagai Gubernur Sulbar harus didesain untuk menghasilkan bibit kakao," kata Enny di Mamuju, Kamis.

Ia mengatakan, bibit kakao sangat diharapkan petani tetap tersedia untuk memenuhi kebutuhan mereka mengembangkan tanaman itu.

Menurut dia, bibit kakao Sulbar masih tergantung dari bibit yang disiapkan Kabupaten Jember, Jawa Timur, padahal seharusnya sudah tersedia di Sulbar.

Ia menyampaikan SMK Kakao di Sulbar tersebut telah mampu menghasilkan cokelat dengan mengolah biji kakao dan dapat memproduksi cokelat hingga 4.000 batang, cokelat dikembangkan dengan kerja sama pemerintah di Sulbar.

"Prestasi ini harus dikembangkan di masa mendatang, dan SMK juga mesti mampu menyiapkan bibit kakao karena sangat dibutuhkan petani," katanya.

Di samping itu, keterampilan dan keahlian siswa dalam mengembangkan kakao mesti terus ditingkatkan dalam rangka pengembangan kakao sebagai komoditas untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

Pewarta : M.Faisal Hanapi
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024