Logo Header Antaranews Makassar

Vidal tak sabar kembali perkuat PSIM

Kamis, 20 November 2025 16:02 WIB
Image Print
F oto arsip - Ezequiel Vidal (kiri) kala masih berseragam Persita Tangerang, dan berduel dengan pemain Bhayangkara FC David Maulana pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis (3/8/2023). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/hp. (ANTARA FOTO/MUHAMMAD IQBAL)

Jakarta (ANTARA) - Pemain PSIM Yogyakarta Ezequiel Vidal mengaku tidak sabar untuk kembali memperkuat Laskar Mataram setelah absen pada Derbi Mataram melawan Persis Solo pada 8 November karena hukuman kartu merah dalam laga sebelumnya.

Setelah menjalani hukuman satu laga, Vidal kini dapat memperkuat PSIM pada laga Super League pekan ke-13 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Sultan Agung Bantul, Sabtu (22/11) pukul 15.30 WIB.

“Saya sedih harus absen melawan Persis Solo. Itu adalah derbi dan pertandingan yang sangat spesial,” ujar Vidal dalam laman PSIM pada Kamis.

“Saya telah berlatih keras untuk mencapai kondisi terbaik agar bisa membantu tim di pertandingan besok,” imbuh dia.

“Saya harus selalu belajar dari kesalahan yang saya buat. Saya akan berusaha agar hal itu tidak terulang kembali,” kata pemain asal Argentina itu.

Menurut Vidal, laga melawan Bhayangkara sangat krusial dalam menjaga posisi PSIM di papan atas klasemen yang kini berada di posisi kelima dengan 19 poin.


Berita selengkapnya : Setelah absen, Vidal tak sabar kembali perkuat PSIM



Pewarta :
Editor: Riski Maruto
COPYRIGHT © ANTARA 2026