Mamuju (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat menyerahkan bantuan kepada korban gempa di Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat.

Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis via virtual, oleh Sekda Sulbar Muhammad Idris kepada Staf Bupati Cianjur Dudun Abdullah, Kamis.

Sekda Sulbar Muhammad Idris mengatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk partisipasi, kepedulian dan rasa kebersamaan Pemprov Sulbar atas musibah yang dialami masyarakat Cianjur.

“Mohon maaf jika kami belum bisa memberikan yang terbaik, tapi ini bentuk kepedulian dan rasa kebersamaan kami,” ujar Muhammad Idris.

Bantuan Pemprov Sulbar kepada korban gempa di Cianjur berupa uang senilai Rp 122.913.500 yang merupakan sumbangan dari PNS dan PTT Pemprov Sulbar.

Ia berharap, meski kecil nilai bantuan yang diberikan, dapat digunakan untuk meringankan beban masyarakat Cianjur.

Sementara itu, Staf Bupati Cianjur, Dudun Abdullah berterima kasih kepada Pemprov Sulbar atas bantuan yang diberikan.

“Terima kasih, bantuan untuk korban gempa di Cianjur sangat bermanfaat dan insyaallah akan kami salurkan kepada masyarakat Cianjur,” kata Dudun Abdullah.

Sementara itu, Kepala Biro Ekbang Setprov Sulbar Masriadi Nadi Atjo mengatakan, rencana awal bantuan akan diserahkan langsung ke Kabupaten Cianjur, namun karena pertimbangan kondisi cuaca, maka proses penyerahan bantuan dilakukan secara virtual. .

“Sebenarnya bantuan ini akan disampaikan secara langsung, namun kami terkendala oleh cuaca yang kurang baik akhir-akhir ini, maka Pak Sekprov berinisiatif untuk menyampaikan bantuan ini melalui Zoom saja,” kata Masriadi.

Pewarta : Amirullah
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2025