Mamuju (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat melibatkan sebanyak 824 orang petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) untuk kepentingan Pemilu 2024.

Ketua KPU Mamuju Hamdan Dangkan di Mamuju, Minggu, mengatakan petugas Pantarlih akan melakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih Pemilu 2024 di daerah itu.

"Petugas Pantarlih bekerja sejak 12 Februari sampai 11 April 2023, sementara proses coklit data pemilih di Mamuju akan dimulai 12 Februari hingga 14 Maret," katanya.

Hamdan mengatakan tahapan pemutakhiran data pemilh Pemilu 2024 itu sudah diawali dengan apel serentak petugas Pantarlih dan langsung bertugas dengan penuh integritas.

Pantarlih berperan membantu KPU dan penyelenggara pemilu di tingkat desa dan kecamatan serta tempat pemungutan suara (TPS) dalam pemutakhiran data pemilih.

"Pantarlih bertugas sesuai ketentuan Peraturan KPU (PKPU) Nomor 8 Tahun 2022, dan petugas Pantarlih akan mendata di TPS Pemilu 2024," katanya.

Ia meminta agar seluruh masyarakat Mamuju dapat menerima kehadiran setiap petugas Pantarlih yang akan melakukan pendataan dari rumah ke rumah penduduk.

"Kami harap masyarakat meluangkan waktunya dalam menerima petugas Pantarlih agar data pemilih Pemilu 2024 di Mamuju semakin akurat," ujarnya.

Pewarta : M.Faisal Hanapi
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024