Sinjai (ANTARA) - Bakal pasangan calon (bapaslon) bupati dan wakil bupati Sinjai Andi Kartini Ottong-Muzakkir diantar ribuan relawan saat mendaftar ke KPU Kabupaten Sinjai Sulawesi Selatan. 

"Bapaslon Andi Kartini -Muzakkir telah mendaftar dengan usungan kolaborasi partai Golkar, PKB, Gelora, dan Hanura," kata Ketua KPU Sinjai Muh Naim usai menerima bapaslon tersebut di Sinjai, Kamis. 

Bapaslon Andi Kartini-Muzakkir yang berakronim " Berakarni" ini diantar ribuan relawan dan simpatisan  dari Kantor DPD II Partai Golkar ke Kantor KPU Sinjai diiringi musik tradisional.

Ribuan relawan dan simpatisan tumpah ruah mengantarkan bapaslon yang diusung koalisi partai politik.

Iringan genderang dan seruling khas Bugis Makassar mewarnai perjalanan bapaslon Berakarmi ini menuju kantor KPU Sinjai untuk mendaftar sebagai peserta kontestasi Pilkada Sinjai 2024.

"Berakarmi, Menang Menang Menang," teriak rombongan massa pendukung sepanjang perjalanan, usai pelaksanaan deklarasi di Kantor DPD II Partai Golkar Sinjai.

Subhan selaku salah satu tokoh masyarakat Sinjai Timur mengaku ikut mendukung pasangan Andi Kartini-Muzakkir dikarenakan Andi Kartini adalah sosok yang baik, rendah hati dan memiliki kepedulian dalam membangun Sinjai.

"Beliau (Andi Kartini) sosok yang merakyat. Saya bersama keluarga besar sangat mendukung, karena telah membuktikan kerja nyata yang dirasakan langsung masyarakat, selama menjadi legislator dan wakil bupati," ujarnya.

Sementara bapaslon Berakarmi menyampaikan apresiasinya kepada para relawan dan simpatisan partai pengusung yang sudah memberikan dukungan moril untuk mendaftar di KPU Sinjai.

Andi Kartini berharap pertama demokrasi ini menjadi komitmen untuk mensejahterakan masyarakat dan memajukan Kabupaten Sinjai yang dikenal dengan nama Bumi Panrita Kitta.  
 
Paslon Andi Kartini-Muzakkir  telah mendaftar di KPU Sinjai, Kamis (29/8/2024). Antara/ dok pri

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2024