Makassar (ANTARA) - Polres Sinjai berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan menggelar Bazar Ramadhan Polri Presisi yang dirangkaikan dengan Pasar Murah Ramadhan.
Wakapolres Sinjai, Kompol Tamar melalui keterangannya diterima di Makassar, Jumat, mengatakan, kegiatan itu merupakan upaya menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pangan menjelang Idul Fitri 1446 H/2025, dengan sasaran program bagi masyarakat dan anggota Polri.
"Kegiatan Bazar Ramadhan Polri Presisi yang dirangkaikan dengan Pasar Murah Ramadhan adalah upaya kita dalam menjaga stabilitas harga dan ini juga berkat kerja sama dengan Pemkab Sinjai," ujarnya.
Kompol Tamar mengatakan, kegiatan Bazar Ramadhan itu dilaksanakan di halaman Mapolres Sinjai dengan ratusan warga setempat ikut membeli paket kebutuhan pokok murah tersebut.
Ia menyatakan Bazar Ramadhan merupakan program dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk membantu masyarakat saat Ramadhan dan menjelang Idul Fitri.
"Sembako dijual dengan harga seminimal mungkin sehingga bisa membantu dan terjangkau oleh masyarakat. Alhamdulillah antusias warga dan anggota sangat luar biasa dalam kegiatan ini,” katanya.
Kompol Tamar menambahkan, kegiatan ini juga bertujuan menekan lonjakan harga kebutuhan pokok di pasaran. Diharapkan, beban masyarakat ringan dan harga pangan stabil jelang Idul Fitri 1446 H/2025.
Sementara itu, Kabid Pengembangan Perdagangan Dinas Perdagangan, Perindustrian (Perindag), dan ESDM Sinjai, Jamiat Isma menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat, terutama dalam menghadapi kenaikan harga menjelang Hari Raya Idul Fitri.
“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat tetap bisa memenuhi kebutuhan pokoknya dengan harga yang lebih terjangkau,” ujarnya.
Adapun antusias mengerubuti area bazar, membeli bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, telur, dan lainnya dengan harga lebih murah dari pasar.
Kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat sekaligus menjaga kestabilan harga pangan menjelang perayaan Idul Fitri 1446 H/2025