Makassar (ANTARA Sulsel) - Musyawarah Daerah ke IV Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Sulsel fokus peduli pada bidang kesehatan untuk mendukung pembentukan generasi handal.

"Musda IWAPI Sulsel yang ke-4 pada 14 - 15 Maret 2015 akan fokus pada agenda di sektor kesehatan. Hal itu dimaksudkan untuk membantu pemerintah mendorong pembentukan generasi handal," kata Ketua DPD IWAPI Sulsel Ida Farida Noer Haris di Makassar, Selasa.

Dia mengatakan, meskipun latar belakang pengusaha, namun IWAPI yang merupakan organisasi yang didominasi perempuan, tidak terlepas dari berbagai dimensi kehidupan.

Menurut dia, anggota IWAPI yang merupakan para ibu tidak terlepas dari berbagai dimensi kehidupan, sehingga kegiatan yang dilakukan ini akan menjadi "raw model" atau bahan dasar bagi yang lainnya.

"Jadi, tidak usah jauh-jauh mencari model, karena semuanya ada di Sulsel," katanya.

Diakui, pada rangkaian kegiatan Musda ke-4 IWAPI Sulsel ini memang keluar dari "core" IWAPI yang nota bene dari kalangan pengusaha.

Namun langkah tersebut, lanjut dia, merupakan cerminan bahwa IWAPI Sulsel ini "membumi". Artinya, tidak mementingkan kepentingan diri sendiri, tetapi juga memperhatikan kepentingan masyarakat dan ingin memberikan kontribusi dalam pembangunan manusia.

"IWAPI yang juga adalah ibu, berkewajiban untuk menciptakan generasi yang handal melalui sektor kesehatan. Karena itu, pada hari pertama Musda akan digelar seminar tentang "parenting" dan pemberian "award" kepada tiga orang motivator di bidang kesehatan," katanya.

Selanjutnya, pada hari kedua, barulah memasuki agenda inti yakni Musda ke-4 IWAPI Sulsel yang diawali dengan laporan pertanggungjawaban Ketua IWAPI yang dijabat Ida Farida. Setelah itu, pemilihan ketua IWAPI secara aklamasi, karena hanya ada satu calon yang mendaftar pada bursa calon ketua IWAPI Sulsel yakni Ida Farida. Nurul H

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024