Mamuju (ANTARA Sulbar) - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB menggelar uji kepantasan dan kepatutan tiga kandidat calon Gubernur Sulawesi Barat pada pilkada yang digelar 15 Februari 2017.

"Sebanyak tiga cagub Sulbar yang sebelumnya mendaftar ke DPW PKB Sulbar untuk dapat mengendarai PKB pada Pilkada Sulbar telah mengikuti uji kepantasan dan kepatutan di DPP PKB," kata Sekretaris DPW PKB Sulbar Yahya Hanafi di Mamuju, Sabtu.

Ia mengatakan, selanjutnya DPP PKB yang akan menentukan siapa di antara figur itu yang dianggap layak dan pantas diusung PKB pada Pilkada Sulbar.

Menurut dia, tiga kandidat yang diuji itu adalah mantan Bupati Kabupaten Mamuju dua periode Suhardi Duka, mantan Bupati Kabupaten Polewali Mandar dua periode Ali Baal Masdar, dan Ketua Yayasan Tomakaka Ahmad Taufan.

"Yang jelas PKB akan mendukung figur yang punya integritas dan komitmen dengan PKB dan bersama memenangkan Pilkada Sulbar," ujarnya.

Yahya mengatakan, sebelumnya sebanyak delapan kandidat cagub Sulbar mendaftar untuk menjadikan PKB sebagai kendaraannya maju di Pilkada Sulbar.

Menurut dia, kandidat yang mendaftar selain tiga yang sudah diuji itu adalah Enny Angraeni Anwar yang masih menjabat anggota DPR RI dan istri Gubernur Sulbar Asri Anas yang menjabat anggota DPD RI.

Kandidat lainnya juga adalah Anhar Sampetoding yang berlatar belakang pengusaha, Arifin Baso mantan anggota DPRD Kabupaten Mamasa dan Sahrir Hamdani.

Pewarta : M Faisal Hanapi
Editor :
Copyright © ANTARA 2024