Makassar (Antara Sulsel) - Dua pemain muda PSM Makassar mendapatkan panggilan mengikuti seleksi nasional timnas U-19 proyeksi Piala AFF U-19 tahun 2017.

Asisten I pelatih timnas U-19, Miftahuddin di Makassar, Jumat, mengatakan kedua pemain PSM yakni Nur Hidayat dan Asnawi itu juga dipastikan tidak perlu mengikuti seleksi yang dilaksanakan di Lapangan Setia Hingga Akhir Kodam VII/Wirabuana Makassar, Jumat.

"Jadi keduanya langsung mengikuti seleksi di pusat. Memang pemain itu juga sudah cukup dikenal sehingga tidak perlu lagi mengikuti seleksi bersama pemain lain dari asosiasi PSSI se-Sulawesi hari ini," katanya.

Dalam sepak bola, kata dia, memang sudah ada tingkatannya masing-masing seperti mulai dari usia dini, akademi, klub PSSI, klub U-21 (PSM U-21). Artinya untuk pemain yang sudha bergabung dalam klub tentu sedikit banyak sudah diketahui sejauh mana kualitasnya sehingga langsung diseleksi di tingkat pusat.

Dirinya juga menegaskan jika status kedua pemain masih seleksi dan akan kembali bersaing dengan pemain yang lolos di tingkat provinsi. Artinya jika tidak mampu atau kalah dari pemain yang mengikuti seleksi dari awal, maka tentu akan tersingkir dari tim.

Pihaknya juga meminta setiap pemain yang dipanggil seleksi untuk lebih fokus jika memang tidak ingin tersingkir dari persaingan. Apalagi seleksi timnas U-19 ini dilaksanakansecara serentak di seluruh asosiasi PSSI di Indonesia.

"Kami memang menjalankan beberapa tahapan seleksi seperti dari tingakt asosiasi PSSI seperti seleksi di Makassar, tingkat pusat dan seleksi berjalan," ujarnya.

Pelatih kepala PSM Makassar, Robert Rene Alberts menyatakan kedua pemain muda itu juga diboyong bersama para pemain yang lain untuk menjalankan pemusatan latihan di Bali yang mulai dilaksanakan hari ini hingga 12 Maret 2017.

Adapun pemain lain yang saat ini sudah menjalani pemusatan latihan seperti Titus Bonay, Deny Marcel, Rivky Deython Mokodompit, Rasyid Bakri, Syamsul Chaeruddin, Hilman, Syaiful, Hendra Wijaya, Ardan Aras, Zulkifli Syukur, Faturrahman, Arthur Irawan, Arfah, Gozali Siregar, Rizky Pellu, Ridwan Tawainella, Andri, Ferdinand Sinaga, M Rahmat.

Termasuk para pemain yang mengalami cedera yakni Willem Jam Pluim (kaki terkilir), Steven Paulle (hamstring), serta Hamka Hamzah yang sebelumnya mengalami demam dan harus absen dalam latihan di Makassar.

Pewarta : Abd Kadir
Editor :
Copyright © ANTARA 2024