Makassar (Antara Sulsel) - PT Telkomsel Indonesia menyantuni total 10.000 anak yatim piatu dan kaum dhuafa di sejumlah wilayah Indonesia termasuk Makassar, Sulawesi Selatan.

"Di Makassar ada 200 anak yatim diberikan santunan berupa uang saku dan perlengkapan sekolah," kata Vice President Business Support Area Pamasuka, Ari Besar Pribumi saat roadshow ramadhan di Baruga Telkomsel Makassar, Selasa.

Sedangkan untuk total santunan kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa yang diberikan ke seluruh Indonesia sebanyak 10.000.

Selain memberikan santunan kepada anak yatim, pihaknya juga memberikan bantuan kepada 66 masjid serta yayasan di berbagai wilayah di Indonesia termasuk diantaranya empat yayasan dan panti di Kota Makassar.

Menurut Ari, Telkomsel ingin berbagi kebahagiaan dalam kebersamaan dengan anak-anak yatim, serta masjid dan yayasan yang membutuhkan bantuan termasuk bantuan perbaikan sarana dan prasarana ibadah.

"Kegiatan kepedulian sosial ini merupakan ungkapan syukur kami atas kepercayaan pelanggan dan masyarakat terhadap Telkomsel, serta memberikan nilai tambah untuk mendukung Telkomsel dalam melayani Indonesia," katanya.

Sebelumnya, Telkomsel telah berbagi takjil Ramadhan berupa 22 ton kurma yang dilakukan secara simbolis pada 15 Mei 2017 di Masjid Istiqlal Jakarta, untuk kemudian disampaikan kepada berbagai masjid di 12 wilayah yang mewakili daerah di Indonesia.

Dua belas wilayah tersebut adalah Aceh, Medan, Jakarta, Jawa Barat, Cirebon, Semarang, Surabaya, Madura, Mataram, Raja Ampat, Ternate dan Makassar.

Selain berbagai kepedulian, management Telkomsel di Kota Makassar baik dari area, Regional maupun Branch Makassar telah mengoptimalkan beberapa titik lokasi beroperasinya infrastruktur jaringan Base Station Controller (BSC) maupun Base Transceiver Station (BTS) dan pelayanan di GraPARI.

Hal ini untuk memastikan kesiapan jaringan dan pelayanan Telkomsel selama Ramadhan dan Idul Fitri mengingat peningkatan pengguna komunikasi dan arus data sangat padat.

Pewarta : Darwin Fatir
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024