162 ASN di Sulbar terima Satya Lencana
Kamis, 15 Agustus 2019 19:26 WIB
Wakil Gubenur Sulawesi Barat Enny Anggraeni Anwar (kanan) saat menyematkan Satyalencana Karya Satya kepada salah seorang Aparatur Sipil Negara (ASN), Kamis (15/8). (Foto Humas Pemprov Sulbar)
Mamuju (ANTARA) - Wakil Gubenur Sulawesi Barat Enny Anggraeni Anwar melakukan penyematan Satyalencana Karya Satya kepada 162 aparatur sipil negara (ASN) lingkup pemerintah setempat.
Penyematan Satyalencana Karya Satya yang juga dirangkai dengan silahturahmi Veteran Republik Indonesia itu, berlangsung di Auditorium Lantai IV Kantor Gubernur Sulawesi Barat, Kamis.
"Hari ini kita menghadirkan dua generasi dengan perjuangan yang berbeda, namun dalam satu tujuan untuk kemajuan dan kemakmuran bangsa kita terutama untuk Provinsi Sulbar. Oleh karena itu pada kegiatan ini memperlihatkan bahwa, generasi sekarang ini tidak pernah menyia-nyiakan perjuangan para pahlawan kemerdekaan," kata Enny Anggraeni Anwar.
Para penerima Satyalencana Karya Satya itu, yakni ASN dengan masa bakti 30 tahun, 20 tahun dan 10 tahun.
Wagub menyampaikan, penganugerahan Satyalencana Karya Satya adalah penghargaan dan apresiasi dari pemerintah Republik Indonesia kepada ASN yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila, UUD 1945, negara dan pemerintah.
Juga lanjutnya, penghargaan itu diberikan kepada ASN yang bekerja dengan penuh pengabdian, kejujuran, kecakapan dan disiplin secara terus menerus.
"Generasi penerus perjuangan akan lebih bersungguh-sungguh lagi dalam mengemban amanah, demi kemajuan dan kemakmuran bangsa kita pada umumnya dan untuk Sulawesi Barat yang maju dan Malaqbi," tuturnya.
"Saya berharap kepada seluruh komponen ASN yang berada di lingkup Pemprov Sulbar agar selalu bekerja dengan baik dan penuh dedikasi, karena ASN memiliki tanggung jawab besar sebagai penyelenggara pemerintahan," harap Enny Angraeni Anwar.
Pada kesempatan tersebut juga dilakukan silaturahim dengan para Veteran yang ada di Sulbar
Silaturahim bersama para pejuang itu menurut Wagub, sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi Pemerintah Sulbar.
"Kita melakukan ramah tamah atau silahturahmi dengan para pejuang pahlawan kusuma bangsa, sebagai pelaku dalam merebut kemerdekaan dengan semangat juang mempertaruhkan jiwa dan raga sacara tulus dan ikhlas," kata Enny Anggraeni Anwar. Wakil Gubenur Sulawesi Barat Enny Anggraeni Anwar (tengah) bersama para veteran pada penyematkan Satyalencana Karya Satya kepada 162 Aparatur Sipil Negara (ASN) dan silaturahmi bersama para veteran, Kamis (15/8). (Foto Humas Pemprov Sulbar)
Penyematan Satyalencana Karya Satya yang juga dirangkai dengan silahturahmi Veteran Republik Indonesia itu, berlangsung di Auditorium Lantai IV Kantor Gubernur Sulawesi Barat, Kamis.
"Hari ini kita menghadirkan dua generasi dengan perjuangan yang berbeda, namun dalam satu tujuan untuk kemajuan dan kemakmuran bangsa kita terutama untuk Provinsi Sulbar. Oleh karena itu pada kegiatan ini memperlihatkan bahwa, generasi sekarang ini tidak pernah menyia-nyiakan perjuangan para pahlawan kemerdekaan," kata Enny Anggraeni Anwar.
Para penerima Satyalencana Karya Satya itu, yakni ASN dengan masa bakti 30 tahun, 20 tahun dan 10 tahun.
Wagub menyampaikan, penganugerahan Satyalencana Karya Satya adalah penghargaan dan apresiasi dari pemerintah Republik Indonesia kepada ASN yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila, UUD 1945, negara dan pemerintah.
Juga lanjutnya, penghargaan itu diberikan kepada ASN yang bekerja dengan penuh pengabdian, kejujuran, kecakapan dan disiplin secara terus menerus.
"Generasi penerus perjuangan akan lebih bersungguh-sungguh lagi dalam mengemban amanah, demi kemajuan dan kemakmuran bangsa kita pada umumnya dan untuk Sulawesi Barat yang maju dan Malaqbi," tuturnya.
"Saya berharap kepada seluruh komponen ASN yang berada di lingkup Pemprov Sulbar agar selalu bekerja dengan baik dan penuh dedikasi, karena ASN memiliki tanggung jawab besar sebagai penyelenggara pemerintahan," harap Enny Angraeni Anwar.
Pada kesempatan tersebut juga dilakukan silaturahim dengan para Veteran yang ada di Sulbar
Silaturahim bersama para pejuang itu menurut Wagub, sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi Pemerintah Sulbar.
"Kita melakukan ramah tamah atau silahturahmi dengan para pejuang pahlawan kusuma bangsa, sebagai pelaku dalam merebut kemerdekaan dengan semangat juang mempertaruhkan jiwa dan raga sacara tulus dan ikhlas," kata Enny Anggraeni Anwar. Wakil Gubenur Sulawesi Barat Enny Anggraeni Anwar (tengah) bersama para veteran pada penyematkan Satyalencana Karya Satya kepada 162 Aparatur Sipil Negara (ASN) dan silaturahmi bersama para veteran, Kamis (15/8). (Foto Humas Pemprov Sulbar)
Pewarta : Amirullah
Editor : Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Mahkamah Konstitusi tolak uji materi usia pensiun guru diubah jadi 65 tahun
30 October 2025 16:20 WIB
MK harap Majelis Kehormatan MK segera bekerja agar jaga muruah lembaga
24 October 2023 5:33 WIB, 2023
Wagub Sulbar imbau ASN tidak gunakan kendaraan dinas untuk mudik Lebaran
18 April 2022 23:54 WIB, 2022
Terpopuler - Lintas Daerah
Lihat Juga
Hujan dan hujan petir berpoptensi dominasi guyur kota besar, Makassar gerimis
30 January 2026 6:46 WIB
Pemprov Sulbar perkuat upaya pencegahan paham IRET lewat pendekatan berbasis regulasi
30 January 2026 5:31 WIB