Makassar (ANTARA) - Sebanyak 50 komunitas mitra driver Gojek di Kawasan Timur Indonesia melakukan bakti sosial di enam kota menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.

"Baksos  digagas mitra GoRide dan GoCar di KTI untuk berbagi ke puluhan panti jompo, panti asuhan serta berbagi makanan berbuka puasa untuk masyarakat," kata Regional Operations Head Gojek Indonesia Timur, Denny Setiawan di Makassar, Sabtu.

Menurut dia, kegiatan ini didasari dari mitra driver Gojek yang bersentuhan langsung setiap hari dengan masyarakat, sehingga melihat adanya kebutuhan masyarakat yang membutuhkan untuk mendapatkan bantuan sosial.

Dia mengatakan, bakti sosial yang dilakukan mitra driver itu diantaranya membagikan ratusan paket sembako, popok untuk lansia, serta makanan ringan senilai lebih dari Rp50 juta.

“Kami menghargai inisiatif yang diwujudkan para rekan mitra driver Gojek melalui kegiatan bakti sosial ini. Kami juga bangga atas tingginya kepedulian sosial para mitra Gojek di KTI," katanya.

Menurut dia, kerja keras mereka bergotong royong bersama untuk mengadakan baksos ini, sejalan dengan pilar dari dampak sosial Gojek, yakni semangat untuk menjadi perusahaan yang memberikan dampak positif sosial sebesar-besarnya untuk masyarakat Indonesia.

Sementara itu, Ketua komunitas mitra driver di Makassar, Frans Elwanto mengatakan, turut mengapresiasi Gojek yang turut menggandeng para mitranya di 6 kota di KTI untuk ikut berpartisipasi menjalankan misi sosial kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Kami berharap pula kegiatan ini dapat menjadi kesempatan menjalin silaturahmi dan menyatukan komunitas-komunitas mitra driver Gojek di Makassar dan KTI," jelas Frans.

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2025