Makassar (ANTARA) - Arus lalu lintas dari dan ke Kota Makassar, Ibu Kota Provinsi Sulawesi Selatan, macet parah di akhir pekan. 

"Arus lalu lintas baik ke arah kota maupun ke luar kota, sama-sama padat. Kondisi ini berbeda dalam kondisi normal," kata salah seorang sopir angkutan kota Abd Karim di Makassar, Sabtu. 

Ia menduga kemacaten itu diakibatkan oleh meningkatkan pengguna jalan baik kendaraan roda dua maupun lebih lantaran sedang libur anak sekolah.

Sejak sore hingga malam kendaraan hanya merayap, sehingga waktu tempuh menjadi lama untuk bergerak dari Kota Makassar menuju Kabupaten Maros. 

Sebagai gambaran, dari sekitar Polda Sulsel menuju ke Mall Panakkukang dibutuhkan waktu hampir tiga jam. Padahal dalam kondisi normal hanya sekitar sejam, itupun singgah beberapa kali di jalan mengambil penumpang.

Keluhan serupa diungkapkan Hasniah yang mengaku terpaksa menggunakan jasa transportasi online karena ingin cepat sampai tujuan.

"Namun kenyataannya, juga melambat, karena harus menghadapi kemacetan lalulintas yang cukup panjang," paparnya.  

Dari pantauan di lapangan, arus lalulintas umumnya bermuara ke tempat-tempat santai dan "cuci mata" seperti mal, anjungan pantai Losari dan lokasi kuliner.

Sementara kendaraan yang meninggalkan lokasi batas Kota Makassar, umumnya bus atau mobil angkutan antar kota yang dipenuhi penumpang.

"Kami ingin memanfaatkan liburan sekolah anak-anak dengan membawanya ke kampung, agar dapat lebih bersahabat dengan alam," ujar salah seorang penumpang angkutan umum.