Makassar (ANTARA) - Rumah Sakit Apung (RSA) dr Lie Dharmawan II mulai memberikan pelayanan kesehatan secara gratis di Pulau Jampea, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan.

Secara resmi, kedatangan Tim Medis RSA di Rumah Jabatan Wakil Bupati Selayar diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Mesdiyono.

"Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar sangat berterima kasih atas adanya pelayanan kesehatan secara gratis bagi masyarakat di Pulau Jampea Kecamatan Pasimasunggu dan Pasimasunggu Timur," kata Mesdiyono melalui keterangannya di Makassar, Senin.

Menurutnya, pelayanan Rumah Sakit Apung ini merupakan salah satu solusi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terkait pelayanan kesehatan yang optimal, khususnya bagi warga yang berada di wilayah kepulauan dan jaraknya jauh dari rumah sakit.

Kordinator Tim Medis RSA dr Sitti Fatimah Dhara mengungkapkan sebanyak 39 Tenaga Kesehatan Rumah Sakit Apung dr Lie siap memberikan pelayanan kesehatan secara gratis bagi warga Pulau Jampea.

"Kami dari Doctor Share terdiri dari 39 tenaga medis, dokter spesialis tiga orang terdiri dari spesialis mata, anastesi, bedah, ada juga enam dokter umum, bidan, apoteker, analis, ada juga non medis yakni media," ujar dr Dara.

Dikatakan, kegiatan ini menargetkan 100 pasien, namun dari hasil skrining mencapai 145 pasien. Selain fokus pada operasi katarak, juga akan melaksanakan operasi bedah mayor (besar) dan operasi minor (kecil) yang langsung ditangani di atas kapal.

"Di samping tindakan-tindakan medis, seperti poli umum, poli kandungan dan pelayanan medis lainnya, juga ada program pelatihan dan pembinaan tenaga medis serta program edukasi kesehatan untuk masyarakat,” tambah dr dara.

Untuk memberi pelayanan medis kepada masyarakat, Rumah Sakit Apung dr Lie Dharmawan II akan sandar di Pelabuhan Jampea dan menggelar pelayanan dan tindakan medis langsung di atas kapal.

Berita ini juga telah tayang di Antaranews.com dengan judul: RS Apung dr Lie Dharmawan II mulai beri layanan gratis di Selayar

Pewarta : Nur Suhra Wardyah
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2025