Makassar (ANTARA) - Unit Kerjasama dan Publikasi Internasional (UKPI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Makassar menggelar seleksi calon peserta Sakura Science Exchange, yakni program yang memberangkatkan mahasiswa setempat ke Jepang pada Maret tahun 2020 mendatang.
Momen yang digelar bersamaan hari Sumpah Pemuda itu diikuti 65 pendaftar di Kampus FKIP Unismuh, Senin.
Sementara yang akan terpilih hanya lima mahasiswa Unismuh, mereka akan bergabung bersama 15 mahasiswa lainnya yang berasal dari Jepang, Singapura dan Vietnam.
Dekan FKIP Unismuh, Erwin Akib, Ph.D mengungkapkan seleksi pertukaran mahasiswa digelar bersamaan dengan hari sumpah pemuda dengan harapan mampu memberikan semangat lebih bagi para peserta, agar memiliki semangat seperti para pemuda yang berjuang di zamannya.
"Saatnya para pemuda Indonesia bisa tampil di kancah internasional, mengambil peluang untuk bersaing dengan mahasiswa dari negara lain," katanya.
Untuk mengikuti seleksi ini, para calon peserta telah berhasil lulus pada seleksi pertama yaitu seleksi berkas yang dibuka sejak bulan lalu.
Adapun pada tahapan seleksi yang diadakan bersamaan dengan hari sumpah pemuda ini yaitu tahapan wawancara dan Focus Group Discussion (FGD).
"Nantinya para peserta yang mengikuti seleksi pada hari ini hanya akan terpilih 10 orang untuk maju ke tahapan akhir tes yaitu Design Thinking mini project persentation," ungkap Erwin.
Berita Terkait
190 wakil kampus di Sulselbartra ikuti Bimtek "Tracer Study" di Makassar
Senin, 25 November 2024 17:53 Wib
BP3MI Sulsel dan Unismuh kolaborasi dukung keamanan pekerja migran
Senin, 11 November 2024 20:01 Wib
Sebanyak 597 mahasiswa mengikuti WMK Kemdikbudristek di Unismuh Makassar
Selasa, 5 November 2024 0:44 Wib
Unismuh Makassar terima hibah program riset pembelajaran Kemendiktisaintek
Senin, 4 November 2024 15:11 Wib
KKP Unismuh dan Bawaslu Gowa ajak pemilih pemula gunakan hak pilih
Rabu, 23 Oktober 2024 1:13 Wib
Kemenag Sulsel pusatkan tes CPNS 2024 di Unismuh Makassar
Jumat, 18 Oktober 2024 19:52 Wib
Unismuh Makassar fokus meloloskan banyak wakil berlaga di Pimnas
Rabu, 16 Oktober 2024 12:39 Wib
Tim PKM Unismuh latih petani cara diversifikasi olahan tahu
Jumat, 27 September 2024 0:48 Wib