Makassar (ANTARA) - Legislator DPR RI asal Makassar Sulawesi Selatan Syamsu Rizal MI mengatakan selaku wakil rakyat pihaknya akan fokus mendorong pemerataan akses pendidikan dan literasi digital di Indonesia.
"Terutama akses pendidikan yang lebih merata. Juga akses informasi dalam bentuk jangkauan layanan Internet ke seluruh pelosok desa dan pesisir," kata Syamsu yang merupakan Kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) saat dikonfirmasi dari Makassar, Selasa.
Menurut dia, pentingnya literasi digital dalam kaitannya dengan dunia pendidikan ini, tidak dapat ditawar-tawar lagi.
Oleh karena itu, mantan Wakil Wali Kota Makassar yang akrab disapa Deng Ical ini menyebut literasi digital harus sampai di pelosok.
"Intinya harus difokuskan pada Public Sphere yang membuka suasana akses dan sistem yang lebih terbuka," kata Ketua Umum Forum Sulsel Peduli ini.
Tujuan dari hal itu agar orang-orang utamanya gen z dan kaum milenial selalu termotivasi untuk tampil dan berkarya.
Sementara itu, legislator DPR RI asal Sulsel dari Partai Gerindra Azikin Sholtan yang terpilih kembali menyampaikan terima kasihnya atas kepercayaan masyarakat Sulsel khususnya di wilayah Dapil I Sulsel.
Dia mengatakan pihaknya siap mendorong lahirnya legislasi yang mendukung pengembangan SDM dan pembangunan infrastruktur untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Berita Terkait
Anggota DPR RI nyatakan komitmen memperjuangkan kesejahteraan TNI
Selasa, 8 Oktober 2024 15:00 Wib
Anggota DPR: Secara de facto IKN sudah digunakan sebagai ibu kota
Selasa, 8 Oktober 2024 10:43 Wib
Akademikus: Kebijakan uang pensiun seumur hidup bagi anggota DPR berlebihan
Senin, 7 Oktober 2024 15:27 Wib
Anggota DPR punya rumah di Jakarta tetap dapat tunjangan rumah dinas
Senin, 7 Oktober 2024 15:23 Wib
Komnas Perempuan minta DPR RI mempercepat bahas RUU PPRT
Sabtu, 5 Oktober 2024 14:57 Wib
Sekjen umumkan anggota DPR RI periode 2024--2029 tak lagi dapat rumah dinas
Jumat, 4 Oktober 2024 16:20 Wib
Sidang Paripurna MPR menyetujui Ahmad Muzani Ketua MPR RI 2024-2029
Kamis, 3 Oktober 2024 11:39 Wib
Presiden terpilih Probowo "bisiki" Mentan Amran Sulaiman di pelantikan Anggota DPR RI
Rabu, 2 Oktober 2024 9:05 Wib