Mamuju (ANTARA) - Kodim 1427/Pasangkayu Provinsi Sulawesi Barat menanamkan wawasan kebangsaan di kalangan SMK agar memiliki rasa persatuan dan kesatuan serta rasa nasionalisme.
Komandan Kodim 1427/Pasangkayu Letkol Czi Dony Siswanto di Pasangkayu, Selasa, mengatakan pihaknya menanamkan wawasan kebangsaan pada ratusan SMK 1 Kecamatan Baras dengan memberikan pelatihan baris berbaris.
Materi wawasan kebangsaan diberikan kepada siswa oleh personil Babinsa TNI untuk semangat kebersamaan, untuk membentuk generasi muda yang berdisiplin tinggi, bertanggung jawab, dan memiliki jiwa nasionalisme yang kuat.
"Melalui pelatihan baris-berbaris, siswa tidak hanya belajar disiplin, tetapi juga diharapkan dapat memiliki tanggung jawab, kerja sama, dan memiliki loyalitas," katanya.
Selain itu, untuk membantu melatih konsentrasi siswa dan membentuk postur jasmani yang tangkas, serta mengajarkan hidup yang teratur.
Ia mengatakan wawasan kebangsaan untuk memperkuat pemahaman siswa mengenai nilai-nilai Pancasila sebagai landasan kehidupan berbangsa dan bernegara.
Ia juga menyampaikan bahwa dalam materi kebangsaan siswa juga ditekankan pentingnya menjaga semangat persatuan dan cinta tanah air sebagai generasi penerus bangsa.
Ia berharap melalui program tersebut, siswa SMKN 1 Baras dapat tumbuh menjadi generasi muda yang disiplin, cinta tanah air, dan siap mengambil peran aktif dalam pembangunan bangsa.
"Kegiatan seperti ini juga mencerminkan sinergi antara TNI dan institusi pendidikan dalam membentuk masa depan bangsa yang lebih baik bagi generasi muda bangsa," katanya.