Malili (ANTARA) - Pemerintah kabupaten Luwu timur melalui dinas lingkungan hidup (DLH) akan melibatkan PT Vale Indonesia tbk untuk membenahi tempat pembuangan akhir (TPA) sampah di Dusun Kuari Gunung Batu Puti, Desa Asuli Kecamatan Towuti, Luwu Timur.

"Kami mendapat Informasi dari masyarakat bahwa TPA di Kecamatan Towuti, tampak tidak terurus, kami tidak menunggu lama-lama untuk mengkroscek TPA yang dimaksud," kata  Kepala DLH Luwu Timur Andi Tabacina saat meninjau lokasi TPA Asuli Towuti, Rabu (29/01/2020).

Menurut Tabacina, pihaknya akan segera melakukan penggusuran sampah yang berserahkan dan menghambat akses masuk ke lokasi pembuangan sampah, serta dilakukan pembenahan tempat damping mobil sampah.

"Senin depan kami akan rapat bersama PT Vale membahas penanganan jangka panjang Terkait TPA di desa Asuli, baik pembangunan dan pengelolaan kedepannya," pungkas Tabacina.

TPA Asuli merupakan pusat pembuangan sampah masyarakat dari dua Kecamatan Towuti dan Wasuponda, TPA ini dikeluhkan warga akibat sampah berserakan karena tidak terurus oleh pihak terkait.

Pada peninjauan ke lokasi  TPA ini,  Kadis DLH Lutim didampingi Camat Towuti, Sekcam Wasuponda, Kades Asuli, dan perwakilan PT Vale Indonesia tbk.

Pewarta : Yul
Editor : Daniel
Copyright © ANTARA 2024