Makassar (ANTARA) - Universitas Bosowa (Unibos) Makassar menyiapkan mahasiswa penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP) menjelang Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) 2022.

Wakil Rektor III Unibos Dr Abd Haris Hamid telah menghadirkan mahasiswa penerima KIP untuk memotivasi mereka agar menghasilkan karya ilmiah dalam rangka menyambut Pimnas 2022.

Pada kesempatan tersebut, Dr Abd Haris Hamid didampingi oleh Dosen Pembina Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Litimasi Dr Ir Sri Firmiaty, Ketua UKM litimasi A Tri Ayu Utami Ibrahim serta menghadirkan 66 mahasiswa peserta KIP kuliah di Makassar, Senin (17/1).

“Semua mahasiswa Unibos penerima KIP Kuliah harus wajib terlibat dalam kegiatan festival PKM tahun 2022, ini kami wajibkan bukan untuk saya tapi ini untuk kalian agar kalian bisa cerdas," kata Haris.

WR III Unibos ini menjelaskan bahwa mahasiswa Unibos yang terdaftar sebagai penerima KIP kuliah, wajib mengikuti dan berpartisipasi dalam kegiatan Pimnas 2022 dengan menargetkan 1.000 judul PKM yang akan dikirimkan Unibos pada Pimnas tahun ini.

Baca juga: Fakultas Hukum UNIBOS sambut mahasiswa PPM-DN Kemendikbud

Baca juga: 40 mahasiswa Unibos Makassar siap magang di perusahaan BUMN

"Dari sini, anda dapat menunjukkan bahwa anda adalah mahasiswa yang layak disebut generasi penerus bangsa dengan membuktikan hasil karya ilmiah, kita akan target 1000 judul PKM yang akan kita kirim dari Unibos,” kata dia menegaskan.

Betapa tidak, mahasiswa Unibos penerima KIP kuliah telah mengikuti seleksi yang ketat dan diberikan fasilitas, oleh karena itu mereka dinilai merupakan orang-orang terpilih dan memiliki kewajiban Indeks Prestasi Komulatif (IPK) harus di atas 3.5 agar beasiswanya dapat dilanjutkan.

“Kalian adalah orang-orang pilihan yang telah melewati proses seleksi yang ketat oleh karena itu anda diharuskan menjaga IPK kalian di atas 3,5 dan harus memiliki karya ilmiah, gunakan seluruh fasilitas dalam mencapai prestasi,” tambah Haris memotivasi mahasiswa.

Selanjutnya pada 27 Januari, akan dilaksanakan Workshop PKM & Festival Penalaran 2022 dengan tema Meningkatkan Daya Saing Mahasiswa dalam Mewujudkan SDM Yang Unggul, Inovatif dan Bersinergi dalam Era Society 5.0 yang dilaksanakan oleh UKM litimasi Unibos dalam rangka persiapan awal menghadapi Pimnas 2022.

Pewarta : Nur Suhra Wardyah
Editor : Redaktur Makassar
Copyright © ANTARA 2024