Makassar (ANTARA) - Para prajurit TNI-AL dari Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut VI (Lantamal VI) Makassar ikut ambil bagian dalam membantu kemanusian dengan mendonorkan darahnya untuk masyarakat khususnya pasien gawat di rumah sakit.
"Kegiatan donor darah dilaksanakan oleh organisasi Lions Club dengan mengajak Lantamal VI untuk ikut berpartipasi dalam gelaran kegiatan kemanusiaan itu," ujar Kepala Dinas Penerangan Lantamal VI Kapten Laut (KH) Suparman Sulo di Makassar, Minggu.
Ia menambahkan kegiatan donor darah yang digelar di salah satu mal terbesar di kota ini diikuti oleh gabungan anggota TNI AL dari berbagai satuan dan fungsi.
Beberapa prajurit yang berpartisipasi diantaranya anggota Marinir dari Batalyon Pertananan Pangkalan (Yonmarhanlan) sebanyak 17 anggota, prajurit Mako Lantamal 12 anggota, PNS Lantamal 8 orang dan ibu-ibu Korcab VI DJA II sebanyak 40 orang.
"Yang ikut mendonorkan darahnya itu gabungan dari berbagai satuan dan fungsi. Ada juga ibu-ibu dari Korcab Jalasenastri yang ambil bagian," katanya.
Dia menyatakan, Lantamal VI Makassar mendukung kegiatan tersebut dengan mengerahkan dua armada bus dan satu ambulans guna mensukseskan kegiatan donor daran Lions Club tersebut.
Kegiatan donor darah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka menyokong kebutuhan darah dan membantu PMI Makassar untuk memenuhi kebutuhan darah untuk masyarakat yang membutuhkan.
Sebelumnya Ketua PMI Makassar, Syamsu Rizal menyatakan donor darah sangat baik bagi tubuh karena mampu meregenerasi sel-sel dalam tubuh.
Menurut dia, manfaat utama dalam mendonor darah itu bukan hanya bermanfaat terhadap orang lain tetapi juga untuk diri sendiri.
Bukan cuma itu, ia mengaku jika rutin mendonorkan darah akan mampu memberikan dampak pada kesehatan pendonornya yang salah satunya adalah dengan membuat awet muda.
"Jika ingin awet muda, maka rajinlah mendonorkan darah anda karena dengan mengikuti siklus tiga bulanan itu maka akan menghasilkan darah baru," katanya.
Daeng Ical sapaan akrab Syamsu Rizal menyebutkan dengan mendonorkan darah memberikan manfaat bagi pendonor seperti menurunkan berat badan, mencegah stroke, memperbaharui sel darah, menurunkan kolesterol dan melindungi jantung.