Makassar (ANTARA Sulsel) - Ribuan warga membayar Zakat Fitrah melalui Badan Amil Zakat (BAZ) Masjid Raya Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
"Hingga sore ini tercatat 4.400 warga telah membayarkan zakat fitrah melalui BAZ Masjid Raya," kata Seksi Penerimaan Amil Zakat Masjid Raya Muh. Syahril di Makassar, Minggu.
Syahril mengatakan, warga yang membayar zakat berasal dari berbagai wilayah di Kota Makassar. Jumlah penyetor zakat, lanjutnya, tidak jauh berbeda dari tahun lalu, namun secara nominal zakat yang terkumpul jauh lebih besar.
"Jumlah zakat yang terkumpul telah mencapai lebih dari Rp80 juta rupiah, kami perkirakan jumlahnya jauh lebih besar dari tahun lalu, karena harga beras yang menjadi patokan setoran zakat juga naik," jelasnya.
Zakat yang terkumpul, menurut Syahril akan disalurkan kepada masyarakat yang kurang mampu di berbagai kelurahan, diantaranya Kelurahan Bajo Baru, Baraya, Bontolatua, dan Paranglayang.
"Zakat kami salurkan dalam bentuk beras, warga yang berhak akan menerima satu karung beras yang banyaknya kurang lebih sama dengan beras Raskin (25 kg)," urainya.
Mekanisme pembagian zakat dilakukan melalui perwakilan BAZ Masjid Raya yang ada di setiap kelurahan, hal ini dilakukan agar tidak terjadi antrian penerima zakat di masjid ini. Antrian masyarakat penerima zakat, lanjut Syahril, akan tampak seperti mempertontonkan kemiskinan dan hal inilah yang dihindari oleh pihaknya.
Meski demikian BAZ Masjid Raya tetap mengakomodir warga yang datang untuk meminta zakat di masjid tersebut.
"Meski tidak terdaftar, warga kurang mampu yang datang ke sini tetap kami berikan beras sebanyak kurang lebih empat liter per orang," katanya. Z Abdullah
Berita Terkait
MUI : Tradisi Lebaran Ketupat tidak bertentangan dengan Islam
Jumat, 19 April 2024 14:51 Wib
Arus balik penumpang di Pelabuhan Makassar tembus 40 ribuan
Rabu, 17 April 2024 22:35 Wib
Wabup Pangkep sidak sejumlah OPD pascalibur Lebaran 1445 H
Rabu, 17 April 2024 20:36 Wib
Biddokkes Polda Sulbar cek kesehatan sopir dan penumpang arus balik Lebaran
Selasa, 16 April 2024 21:35 Wib
Kakanwil Kemenkumham Sulsel ajak jajarannya laksanakan tusi
Selasa, 16 April 2024 15:35 Wib
Polda Sulbar perketat pengamanan pusat keramaian pascalebaran
Senin, 15 April 2024 18:27 Wib
Ketua Umum DMI mengajak umat tetap makmurkan masjid usai Ramadhan
Sabtu, 13 April 2024 21:05 Wib
Wisata pantai menjadi pilihan utama di Makassar saat libur
Jumat, 12 April 2024 19:06 Wib