Mamuju (ANTARA) - Korem 142 Taroada Tarogau (Tatag) Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menyembelih tujuh ekor sapi pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.
Komandan Korem 142 Tatag TNI Brigjen Deni Rejeki, SE, MSi, di Mamuju, Senin, mengatakan, Korem Mamuju menyembelih tujuh ekor sapi dan tiga ekor kambing untuk kemudian disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Ia mengatakan, hewan kurban disembelih di sekitar markas Korem Mamuju dan dagingnya dibagikan kepada masyarakat yang tinggal di sekitar markas Korem Mamuju.
Ia berharap daging hewan kurban dapat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang berhak menerimanya dan membawa keberkahan bagi semua.
Menurutnya, pengorbanan Korem Mamuju sebagai bentuk ibadah dan juga untuk bisa mempererat tali silaturahmi TNI dan masyarakat.
Selain itu, untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan solidaritas prajurit TNI di Korem 142 Tatag Mamuju.
Ia mengaku bersyukur Korem Mamuju berkesempatan menyembelih hewan kurban sebagai kegiatan keagamaan yang sangat berarti dan penting bagi umat Islam.
“Idul Adha merupakan momen yang sangat penting bagi umat Islam, beliau mengajarkan tentang nilai kurban, keikhlasan, dan kebersamaan, sehingga Pengorbanan Korem 142 Tatag Mamuju sebagai bentuk kebersamaan dengan masyarakat,” ujarnya.
Berita Terkait
Kodam XIV/Hasanuddin menerima dua bantuan ambulans dari BRI
Selasa, 8 Oktober 2024 1:37 Wib
Korem 142 dan BNNP Sulbar jalin kerja sama pencegahan narkoba
Rabu, 4 September 2024 10:34 Wib
Korem 142/Tatag sosialisasikan bahaya judi online di Kabupaten Mamuju
Kamis, 27 Juni 2024 0:11 Wib
Korem 142 Tatag minta warga Mamuju Tengah hindari provokasi
Jumat, 17 Mei 2024 6:29 Wib
Korem 142/Taroada Tarogau ajak masyarakat ciptakan pilkada damai
Rabu, 15 Mei 2024 9:53 Wib
Korem Tatag terus tanamkan sikap persatuan dan kesatuan pada prajurit
Selasa, 26 Maret 2024 1:57 Wib
Korem Mamuju menyiapkan 1.295 personel amankan Pemilu 2024
Jumat, 2 Februari 2024 1:19 Wib
Korem Tatag tanam 10.000 bibit pohon cabai
Sabtu, 13 Januari 2024 0:27 Wib