Makassar (ANTARA) - Sekretaris Daerah Sulawesi Selatan Jufri Rahman mengapresiasi pelaksanaan Festival Danau Tempe (FDT) digelar Pemerintah Kabupaten Wajo karena bermanfaat mempromosikan potensi pariwisata dan membangkitkan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) daerah itu.
"Saya sangat mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Wajo yang melaksanakan Festival Danau Tempe," katanya saat menerima laporan dari Penjabat Bupati Wajo Andi Bataralifu, dalam keterangan di Makassar, Selasa.
Ia berharap, kegiatan tersebut bisa terus dikembangkan sehingga menarik minat wisatawan, baik lokal maupun mancanegara, berkunjung ke daerah itu.
Ia juga menyampaikan kesediaan memenuhi undangan untuk hadir pada penutupan festival ini pada 28 Agustus 2024.
"Insyaallah kita lihat, semoga kita bisa hadiri acara yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Wajo," ujarnya.
Sekretaris Daerah Kabupaten Wajo Armayani mengatakan kegiatan ini mulai digelar 22 hingga 28 Agustus 2024.
Ia menjelaskan Danau Tempe sebagai destinasi wisata favorit di "Bumi Lamaddukelleng" --sebutan Wajo. Festival Danau Tempe sekaligus langkah strategis untuk mempromosikan keindahan Danau Tempe dan persuteraan di Wajo.
Kegiatan yang disiapkan selama festival, yakni lomba perahu hias, lomba perahu dayung, dan lomba perahu mesin yang akan diadakan di Assorajang, Kecamatan Tanasitolo, Kamis (22/8).
Selain itu, ramah-tamah sekaligus pembukaan festival, dilanjutkan dengan lomba kuliner jajanan dan masakan tradisional Bugis, Jumat (23/8), Sengkang Street Fashion di Jalan Masjid Raya dan lomba menyanyi di Lapangan Merdeka Sengkang selama 24-27 Agustus 2024, dan penutupan Festival Danau Tempe 2024 pada 28 Agustus 2024.