Makassar (ANTARA) - Nuraini, mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar Sulawesi Selatan (Sulsel) meraih medali emas pada ajang Pekan Olahraga, Riset, dan Ornamen Seni (POROS) Indonesia Timur (Intim) III yang diadakan di Universitas Islam Negeri Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu.
Medali pertama UIN Alauddin ini diraih Nuraini dari cabang lomba tenis meja putri usai mengalahkan lawannya asal STAIN Majene, Sulbar di partai final hari ini.
Nuraini melalui keterangan pers yang diterima di Makassar, menyampaikan kegembiraannya atas prestasi ini dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya.
Sementara Pelatih sekaligus Dekan FTK Dr Andi Achru, yang mendampingi langsung dalam kompetisi ini, menyampaikan ucapan selamat kepada Nuraini.
“Kami ucapkan selamat,l. Pencapaian meraih emas ini diharapkan membuka semangat kepada lain untuk turut memberikan prestasi emas bagi UIN Alauddin," ujarnya.
Menurut dia, pencapaian ini adalah sebuah kebanggaan karena berhasil mengharumkan nama baik almamater. Eks Ketua P2B ini berharap bahwa pencapaian Nuraini dapat menular ke atlet lain untuk merebut juara umum.
“Saya berharap emas pertama ini menjadi penyemangat bagi atlet yang lain dalam kompetisi ini,” jelasnya.
Ketua Kontingen sekaligus Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UIN Alauddin Prof Muhammad Khalifa Mustami turut menyampaikan ucapan selamat.
“Selamat kepada Nuraini atas medali yang memang pantas untuk anda mudah mudahan medali ini bisa memperkuat UIN Alauddin Makassar, Nuraeni semangat karena Dekannya hadir langsung,” pesannya.
POROS Intim merupakan kegiatan rutin antarmahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di kawasan Indonesia Timur yang dilaksanakan oleh Direktorat Pendidikan Tinggi Islam (Diktis) Kementerian Agama RI.
Berita Terkait
Polisi Mamuju-Gowa tangkap empat orang anggota sindikat pencetak uang palsu
Selasa, 17 Desember 2024 13:01 Wib
Polres Gowa-Sulsel tangkap 15 tersangka kasus dugaan uang palsu UIN Makassar
Selasa, 17 Desember 2024 7:21 Wib
Polisi mendalami dugaan kasus uang palsu di UIN Alauddin Makassar
Senin, 16 Desember 2024 19:20 Wib
UIN Alauddin Makassar menanggapi isu dugaan peredaran uang palsu
Sabtu, 14 Desember 2024 14:47 Wib
Prodi Akuntansi UIN Alauddin raih penghargaan ADAI Best Award 2024
Jumat, 29 November 2024 17:43 Wib
FKIK UIN Alauddin gelar konferensi internasional Alhamdic
Selasa, 19 November 2024 1:21 Wib
Sejumlah perusahaan swasta berkolaborasi turunkan stunting di Makassar
Sabtu, 2 November 2024 8:04 Wib
Penarikan mahasiswa magang di LKBN ANTARA Sulsel
Selasa, 29 Oktober 2024 15:10 Wib