Makassar (ANTARA) - Kepala Polda Sulawesi Selatan Irjen Pol Djuhandhani Rahardjo mengemukakan pelaku penembakan warga hingga tewas di Kecamatan Tallo, Kota Makassar, yang menyulut bentrok antarwarga sudah ditangkap pada Selasa siang kemarin (19/11) beberapa saat setelah kejadian.
"Nanti lebih lengkapnya tanya Pak Kapolrestabes Makassar," kata Djuhandhai di sela silaturahmi dengan awak media di Mapolda Sulsel di Makassar, Rabu.
Warga yang tertembak senapan angin terluka di bagian kepala hingga akhirnya meninggal dunia dan sudah dikuburkan pada Selasa (18/11).
Korban Civas sendiri tertembak di bagian pada hari Minggu (16/11) hingga akhirnya dibawa ke rumah sakit namun sehari kemudian meninggal dunia.
Dia mengatakan penangkapan tersangka disertai dengan penyitaan barang bukti yang digunakan berupa senapan angin.
Sebelumnya, Kapolda Sulawesi Selatan juga telah memerintahkan Kapolrestabes untuk menangkap pelakunya untuk menciptakan suasana kambtibmas di Kota Makassar ini terkendali.
Baca juga: Bentrok antarkelompok hanguskan tujuh rumah di Makassar, ada yang tewas
Baca juga: Aparat gabungan disiagakan waspadai bentrok susulan di Makassar

