Gowa (ANTARA) - Dewan Pengurus Daerah Real Estate Indonesia (DPD REI) Sulawesi Selatan menyerahkan bantuan satu unit rumah gratis bagi warga prasejahtera yang terpilih menerima program Ramadhan Rumah Impian.
Ketua DPD REI Sulsel Mahmud Lambang di Gowa, Rabu, mengatakan, DPD REI Sulsel siap berkolaborasi dengan pemerintah daerah untuk membantu masyarakat.
“Insya Allah kami dari DPD REI Sulsel akan siap membantu dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Gowa dan mudah-mudahan program kita ini bisa berjalan seterusnya, sehingga bisa membantu masyarakat kita yang belum mempunyai rumah,” ujarnya.
Mahmud mengatakan tahun 2024 adalah tahun ke-13 program Ramadhan Rumah Impian yang dilaksanakannya.
Dia menyebut selama kurun waktu 13 tahun itu pihaknya sudah membangun 110 unit rumah dan membagikannya kepada warga terpilih yang berhak menerimanya.
“Tahun ini DPD REI menyiapkan sembilan unit rumah yang diperuntukkan bagi kaum duafa, di antaranya, lima unit rumah untuk warga Kabupaten Gowa, tiga unit di Maros dan satu unit di Bulukumba,” tuturnya.
Sementara itu, Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan yang menyerahkan bantuan rumah secara simbolis kepada Halid Dg Lewa berharap bantuan rumah gratis itu bisa membantu dan senantiasa dirawat dengan baik.
"Pemerintah Kabupaten Gowa menyambut baik dan mengapresiasi serta mengucapkan terima kasih kepada penyelenggara program Ramadhan Rumah Impian yang telah memilih Kabupaten Gowa dalam menyerahkan hunian yang layak bagi warga yang membutuhkan," katanya.
Menurut dia, apa yang dilakukan REI melalui pemberian rumah bagi keluarga tidak mampu dan tidak memiliki rumah pribadi secara nyata telah membantu pemerintah dalam menjalankan program-program untuk mensejahterakan rakyat terutama dalam hal penyediaan rumah tinggal layak huni bagi warga prasejahtera.
“Saya harap semoga keberlanjutan program ini dapat terus terjaga seterusnya sesuai waktu yang ditentukan dan menjadikan Kabupaten Gowa sebagai sentra pengembangan perumahan,” harapnya.
Berita Terkait
Asosiasi pengembang perumahan sambut program Serasi Peran Disperkimtan Sulsel
Rabu, 4 September 2024 13:16 Wib
DPD REI Sulsel hadirkan 43 stand tawarkan hunian terjangkau dan berkualitas
Kamis, 29 Februari 2024 15:23 Wib
Wakil Wali Kota Makassar berharap REI wujudkan hunian sehat
Selasa, 10 Oktober 2023 21:05 Wib
Presiden Jokowi : Di dunia sekarang ini proyek terbesar adalah IKN Nusantara
Rabu, 9 Agustus 2023 12:28 Wib
DPD REI bagikan empat unit rumah di Bantaeng
Senin, 17 April 2023 21:49 Wib
Guru honorer di Bantaeng menangis haru pasca terima rumah gratis
Senin, 17 April 2023 7:57 Wib
Pemulihan ekonomi telah mendukung investasi properti jadi pilihan utama
Rabu, 5 Oktober 2022 11:26 Wib
Jubir tegaskan Wapres tidak pernah minta penundaan merger BTN Syariah dengan BSI
Rabu, 25 Mei 2022 14:18 Wib