Makassar (ANTARA) - Penjabat Sekretaris Daerah Kota Makassar Firman Hamid Pagarra mengharapkan adanya sinergisitas lintas sektor untuk menguatkan program dan penegakan kawasan tanpa rokok (KTR) khususnya di area pelayanan publik tingkat kecamatan.
"Beberapa kota di Indonesia, termasuk Makassar, masih menghadapi tantangan dalam penerapan KTR, khususnya di area pelayanan publik. Untuk itu penting penegakan KTR tanpa mengabaikan hak perokok," ujarnya di Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat.
Dalam arahannya, Firman yang juga Ketua Satgas KTR Kota Makassar mengatakan KTR merupakan mandat dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang bertujuan melindungi masyarakat dari dampak negatif konsumsi tembakau dan paparan asap rokok.
Menurutnya, penegakan KTR di Makassar ini bukan hanya untuk menjaga kesehatan masyarakat, tetapi juga sebagai bagian dari upaya menjadikan Makassar sebagai kota dunia.
"Salah satu langkah menuju Makassar Kota Dunia adalah menegakkan KTR untuk membentuk perokok cerdas dengan menghargai aturan yang ada," jelasnya.
Untuk itu, Firman menyampaikan empat poin utama. Pertama adalah pembentukan komitmen yang kuat di kalangan aparat kecamatan dan puskesmas dalam menjalankan KTR.
Kedua, penerapan kawasan tanpa rokok secara lebih ketat di wilayah kecamatan maupun puskesmas sebagai area pelayanan publik.
Poin ketiga, kata Firman, pentingnya melakukan pemantauan secara berkala terhadap pelaksanaan KTR di lapangan. Poin terakhir adalah perlunya laporan berkala dari masing-masing satuan tugas agar penerapan KTR dapat berjalan maksimal.
"Dengan demikian, setiap perkembangan dapat segera dilaporkan dan ditindaklanjuti untuk memastikan keberhasilan implementasi," terang dia.
Selain itu, Firman juga menekankan penerbitan surat keputusan Satgas KTR sebagai dasar bagi para camat untuk menetapkan KTR di wilayahnya terlebih di Puskesmas.
Berita Terkait
Pjs Wali Kota Makassar sampaikan jawaban soal Ranperda APBD 2025
Kamis, 21 November 2024 6:18 Wib
Bawaslu Makassar masifkan pengawasan di masa tenang Pilkada 2024
Kamis, 21 November 2024 6:17 Wib
Karang Taruna Makassar diskusikan netralitas penyelenggara Pilkada serentak
Kamis, 21 November 2024 6:10 Wib
Warga Binaan Rutan Makassar melakukan skrining HIV Mandiri
Kamis, 21 November 2024 6:00 Wib
Pemkot Makassar siapkan kegiatan untuk perpisahan Pjs Wali Kota
Rabu, 20 November 2024 21:01 Wib
Penelitian ahli di Makassar membuktikan air minum galon bebas luruhan BPA
Rabu, 20 November 2024 19:38 Wib
BPSDMI Kemenperin apresiasi capaian serapan lulusan Politeknik ATI Makassar
Rabu, 20 November 2024 16:32 Wib
Pangkoarmada II pimpin sertijab Komandan Lantamal VI Makassar
Rabu, 20 November 2024 15:58 Wib