Semarang (ANTARA) - Sebanyak 100 jurnalis dari berbagai media tersebar di seluruh Indonesia lolos penjaringan program beasiswa pascasarjana BRI Fellowship Journalism 2023 dan akan memasuki tahapan selanjutnya, yakni "journalist on site".
BRI Fellowship Journalism yang merupakan program PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) bagi insan media untuk mengembangkan kompetensi saat ini telah memasuki angkatan ke-4.
Wakil Direktur Umum BRI Catur Budi Harto dalam pernyataan yang diterima di Semarang, Sabtu, mengatakan program tersebut menjadi bukti nyata dari komitmen perseroan untuk berus berupaya menciptakan "economic and social value" bagi masyarakat, termasuk insan media.
"Kick off" program BRI Fellowship Journalism 2023 telah dilaksanakan pada 27 Januari lalu bersamaan dengan kegiatan "BRI Journalism Bootcamp" yang mengumpulkan peserta dari ketiga angkatan.
Memasuki angkatan keempat, program beasiswa bagi jurnalis itu mendapatkan respons positif yang terlihat dari jumlah pendaftar pada masa pendaftaran 1 Februari-30 Maret 2023 mencapai 212 orang.
Dari 212 orang itu, telah tersaring 100 orang yang lolos ke tahap selanjutnya, yakni "journalist on site", terdiri atas 18 jurnalis media cetak, 16 jurnalis televisi, dua jurnalis radio, dan 64 jurnalis media daring.
Tahapan "journalist on site" dijadwalkan mulai pada 2 Mei-30 Juni 2023 dengan mengangkat tema "Kebangkitan UMKM Indonesia Melalui Transformasi Digital", dan peserta mengangkat pemberitaan dengan tema tersebut sesuai dengan lokasi pilihan mereka saat melakukan pendaftaran.
"Dengan tema ini, para jurnalis diharapkan dapat memotret kisah inspiratif para UMKM, termasuk transformasinya di era digital. Hal ini akan mendorong motivasi dan semangat bagi pembaca atau UMKM secara khususnya, untuk tetap optimis menghadapi tantangan setelah pandemi," katanya.
Catur menyampaikan bahwa BRI dikenal senantiasa memperkuat sinergi bersama berbagai pemangku kebijakan, salah satunya insan media yang menjadi mitra strategis BRI dalam menyiarkan informasi perusahaan kepada publik.
Melalui kegiatan "journalist on site", jurnalis dapat memanfaatkan seoptimal mungkin untuk menggali informasi potensi ekonomi wilayah, keunikan, hingga kondisi UMKM, sekaligus memotret kondisi pemulihan ekonomi di berbagai daerah dan menyiarkannya ke publik.
Peserta yang mengikuti kegiatan ini akan dibagi ke dalam kelompok dan akan mendapatkan bimbingan dari belasan mentor yang merupakan jurnalis senior atau senior editor. Di akhir tahapan, akan dipilih 45 orang dengan nilai tertinggi untuk menerima beasiswa pendidikan S2 dari BRI.
Berita ini juga telah tayang di Antaranews.com dengan judul: 100 jurnalis lolos penjaringan BRI Fellowship Journalism 2023