Mamuju (ANTARA Sulbar) - Tim tenis lapangan Provinsi Sulawesi Barat memastikan menambah meraih medali pada nomor ganda perseorangan pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XI yang berlangsung 11-20 September 2013 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Ketua Seksi Olahraga Persatuan Wartawan Indonesia (SIWO PWI) Sulbar, Jalaluddin saat dihubungi dari Mamuju, Rabu mengatakan tim tenis lapangan Sulbar pada nomor ganda telah memastikan diri meraih medali perunggu
Ia mengatakan, apabila menang melawan Jawa Barat bahkan dapat meraih medali emas atau perak karena akan maju ke babak final
"Kita tidak akan membebani pemain untuk selalu menang, tetapi optimis, emas dan perak masih bisa diraih dari cabang tenis lapangan nomor ganda perseorangan, karena medali perunggu sudah didapat," katanya
Menurut dia, sebelumnya tim tenis lapangan Sulbar juga telah meraih medali perunggu pada nomor beregu, sehingga Sulbar optimis akan mengoleksi dua medali dari cabang olahraga tenis lapangan di Porwanas
"Ini adalah prestasi terbaik Sulbar semenjak ikut porwanas meraih medali meskipun perunggu dari cabang olahraga tenis lapangan, upaya dan kerja keras pemain sangat dihargai dan diapresiasi karena telah mengharumkan nama daerah," katanya. M Yusuf
Berita Terkait
Wali Kota Makassar lakukan pantauan lapangan jelang penilaian Adipura
Minggu, 13 Oktober 2024 12:30 Wib
Presiden Jokowi tekankan pentingnya pembukaan lapangan kerja baru
Kamis, 19 September 2024 17:02 Wib
Pemprov Sulbar alokasikan APBD Rp7 miliar untuk buka lapangan kerja
Kamis, 29 Agustus 2024 5:29 Wib
Peserta PKP Balai Diklat Keagamaan Manado studi lapangan di Kemenkumham Sulsel
Kamis, 18 Juli 2024 16:30 Wib
Wali Kota Makassar shalat Idul Adha bareng warga di Lapangan Karebosi
Senin, 17 Juni 2024 12:14 Wib
Laga Grup E Piala Eropa 2024 menjadi arena perang jenderal lapangan tengah
Selasa, 11 Juni 2024 7:45 Wib
Lapangan tenis bertaraf internasional hadir di Kota Makassar
Minggu, 26 Mei 2024 17:33 Wib
Tim Kelembagaan LLDikti-Kemenkes mengevaluasi lapangan Prodi Obstetri UMI
Selasa, 7 Mei 2024 19:33 Wib