Jakarta (ANTARA) - Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Pusat menambah personel dari 32 petugas menjadi 52 petugas untuk memadamkan kebakaran di Museum Nasional, tepatnya di gedung A.
Museum Nasional atau yang dikenal sebagai Museum Gajah terletak di Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat, terbakar pada Sabtu malam.
"Pengerahan awal dari sektor Gambir 'high pressure'," kata Kasudin Gulkarmat Jakarta Pusat Asril Rizal saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu.
Berdasarkan laporan sementara, kebakaran Museum Nasional terjadi sejak pukul 20.00 WIB, atau saat petugas menerima berita tersebut.
Pengerahan awal dengan 7 unit mobil damkar dan 21 personel melakukan pemadaman sejak 20.09 WIB. Personel kemudian ditambah menjadi 32 orang kemudian ditambah lagi menjadi 52 untuk kebakaran itu.
Hingga berita ini diturunkan, petugas masih berjibaku memadamkan si jago merah.
Berita Terkait
Pamerkan buku karya putra Presiden Soekarno
Selasa, 22 Oktober 2024 14:24 Wib
Museum keliling kepresidenan targetkan 500 pengunjung di Makassar
Minggu, 20 Oktober 2024 4:58 Wib
Museum Keliling Kepresidenan RI hadir di Makassar
Sabtu, 19 Oktober 2024 1:38 Wib
Wisman kunjungi Museum La Galigo di Makassar
Rabu, 9 Oktober 2024 14:07 Wib
Museum MotoGP pertama di dunia diresmikan di Sirkuit Mandalika NTB
Sabtu, 28 September 2024 21:06 Wib
PON 2024 Aceh-Sumut, selebrasi untuk sukses bangkit dari tsunami 20 tahun silam
Senin, 9 September 2024 11:23 Wib
Peserta KIM Fest 2024 dari 50 kota jelajahi museum Kota Makassar
Sabtu, 10 Agustus 2024 19:35 Wib
Mahasiswa minta TNI-Polri selesaikan polemik pengelolaan Istana Balla Lompa Gowa
Jumat, 19 Juli 2024 0:07 Wib