Mamuju (ANTARA Sulbar) - Perolahan suara Calon Legislatif (Caleg) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Daerah Pemilihan Sulawesi Barat V, Ahmad Istiqlal Ismail, merata pada setiap kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Mamuju.
"Perolehan suara caleg pendatang baru, Ahmad Istiqlal Ismail merata di semua kecamatan. Berdasarkan data saksi yang masuk hingga sekarang ini telah menembus angka sekitar 8.000 lebih suara atau sekitar 80 persen dari total jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Mamuju, " kata Tim Media Center Go Parlemen PDIP Sulbar, Harmuli di Mamuju, Sabtu.
Menurutnya, data sementara yang diperoleh dari tim yang ada di sejumlah TPS yang tersebar pada sepuluh kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Mamuju.
Berdasarkan data perolehan yang masuk di media center, kata Harmuli sudah ada 80 persen TPS melaporkan hasil perolehan sementara.
"JIka merujuk data yang masuk maka hampir dipastikan Ahmad Istiqlal lolos merebut satu kuota kursi. Sebab diantara sembilan caleg PDI-P maka Istiqlal melampaui perolehan suara dari kandidat lainnya,"jelasnya.
Harmuli mengatakan, perolehan suara Ahmad Istiqlal merata di setiap kecamatan terkecuali Kecamatan Balak-Balakang yang hingga kini belum ada informasi yang jelas.
Bahkan kata dia, perolehan suara di kecamatan Bonehau dan Kalumpang juga mampu mendulang hingga 1.000 suara.
"Perolehan suara Ahmad Istiqlal pada dua kecamatan ini tidak begitu mengecewakan. Ini tidak terlepas dari kerja tim yang begitu massif melakukan sosialisasi saat masa kampanye. Bukan hanya itu, nama besar Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulbar, Ismail Zainuddin, juga menjadi pemicu suara putranya melebihi dari apa yang diprediksi sebelumnya," ungkapnya.
Sementara itu, Ahmad Istiqlal Ismail juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas partisipasi masyarakat dalam menyukseskan pesta demokrasi pemilihan umum.
"Atas nama keluarga maka kami menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat pada pelaksanaan Pemilu. Kami mengajak semua tim yang bekerja tetap melakukan pengawasan ketat hingga KPU mengumunkan perolehan suara hasil pemilihan legislatif,"ungkap Ahmad Istiqlal. Agus Setiawan

