Makassar (ANTARA) - Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Selatan kerja sama Universitas Hasanuddin menyelenggarakan sosialisasi anti narkoba kepada civitas akademika di Ruang Senat, Lantai 2 Gedung Rektorat Unhas, Makassar, Rabu.
Rektor Unhas Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc, menjelaskan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk nyata dari komitmen Unhas dalam mendukung program Bersinar (Bersih Tanpa Narkoba).
Dirinya menuturkan, perguruan tinggi harus menjadi pelopor dalam gerakan anti narkoba yang menyebarkan pesan anti narkoba kepada seluruh elemen masyarakat.
"Kami di Unhas bertekad menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba dan mendukung penuh berbagai upaya pemerintah dalam memberantas penyalahgunaan narkoba,” kata Prof JJ sapaan akrabnya.
Kepala BNNP Sulsel Brigjen Pol Dr Guruh Ahmad Fadiyanto, dalam kesempatan tersebut memberikan gambaran berbagai langkah strategis BNN dalam memberantas penyalahgunaan narkoba.
Menurutnya, peran perguruan tinggi sangat penting dalam menyebarkan pesan anti narkoba dan membangun kesadaran masyarakat tentang penyalahgunaan narkoba.
"Kerja sama dengan Unhas ini sangat strategis. Perguruan tinggi memiliki peran penting menyebarkan pengaruh positif kepada masyarakat. Kami berharap, sosialisasi ini memberikan ilmu dan pengetahuan serta bersama sama menjadi agen memberantas penyalahgunaan narkoba,” kata Guruh Ahmad menjelaskan.
Secara umum, sosialisasi ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari MoU yang telah dilakukan Unhas bersama BNNP Sulsel dalam mendeklarasikan “Kampus Bersih Dari Narkoba" yang diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan bebas dari narkoba di kalangan mahasiswa dan seluruh civitas akademika.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BNNP Sulsel sosialisasi anti narkoba di Unhas
Berita Terkait
Pj Gubernur Sulsel meminta PT Semen Tonasa perkuat strategi branding
Sabtu, 2 November 2024 22:31 Wib
Debat tahap II Pilgub Sulsel bahas ekonomi dan SDA
Sabtu, 2 November 2024 22:29 Wib
BMKG meminta masyarakat Sulsel waspadai cuaca ekstrem
Sabtu, 2 November 2024 22:24 Wib
Sekda sarankan KI Sulsel membentuk komisioner kabupaten dan kota
Sabtu, 2 November 2024 16:18 Wib
Pemprov Sulsel menyerahkan santunan Kemensos kepada 12 ahli waris
Sabtu, 2 November 2024 15:38 Wib
Sekdaprov Sulsel mengapresiasi tawaran BBPOM bentuk forum laboratorium
Sabtu, 2 November 2024 15:38 Wib
OJK Sulsel lakukan literasi keuangan sasar kalangan mahasiswa
Sabtu, 2 November 2024 8:02 Wib
BPS: Inflasi pada Oktober di Sulsel akhiri tren deflasi beberapa bulan
Sabtu, 2 November 2024 7:51 Wib