Mamuju (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat menyiapkan sembilan kegiatan untuk meramaikan Festival Gema Sulbar yang dijadwalkan 25-27 Mei 2023 di Anjungan Pantai Manakarra Mamuju
Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) Muhammad Idris di Mamuju, Kamis, menyebut sembilan kegiatan itu yakni fashion carnaval, pameran investasi dan produk ekonomi kreatif, pertunjukan seni tari, pertunjukan musik kreatif, pemilihan duta tenun Sulbar, workshop musik dan seni, pertunjukan lomba kuliner, kegiatan pasar rakyat dan lomba konten kreatif.
"Festival Gema Sulbar dilaksanakan melalui Dinas Pariwisata Sulbar untuk membangkitkan inovasi generasi muda guna membangkitkan sektor pariwisata," ujarnya.
Idris mengatakan panitia Festival Gema Sulbar terus mematangkan persiapan dan memastikan agenda gelaran seni dan budaya itu dapat berlangsung sesuai harapan.
"Festival Gema Sulbar yang digagas Dinas Pariwisata Provinsi Sulbar ini mengusung tema Ekonomi Bangkit Pariwisata Berkelanjutan Sulbar Maju," katanya.
Ia juga menyampaikan bahwa festival tersebut bertujuan mendorong kaum milenial agar aktif melakukan kegiatan yang lebih inovatif, dan kreatif sebagai upaya memelihara kekayaan budaya di Sulbar.
"Event tersebut juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan kunjungan wisatawan di Sulbar, Sekaligus ajang promosi pariwisata Sulbar, sesuai harapan Penjabat Gubernur Sulbar agar daerah ini dapat semakin dikenal dengan berbagai potensi yang dimiliki," kata Idris.
Ia menambahkan, event tersebut juga akan menjadi ruang bagi seluruh industri kreatif, seni budaya dan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk dapat mengembangkan usahanya.
Berita Terkait

Festival Gema Sulbar diharapkan membangkitkan UMKM
Sabtu, 27 Mei 2023 14:44 Wib

Festival Gema Sulbar untuk pembinaan industri ekonomi kreatif
Jumat, 26 Mei 2023 5:31 Wib

Kemenkumham mengajak pelaku UMKM ikut Gema Sulbar daftarkan usahanya
Rabu, 24 Mei 2023 19:52 Wib

Penjabat Gubernur berharap Gema Sulbar jadi ajang promosi wisata
Rabu, 24 Mei 2023 12:22 Wib

Festival gema Sulbar untuk membangkitkan inovasi milenial
Rabu, 17 Mei 2023 6:35 Wib

200 anak mengikuti lomba Hifzil Quran di Gema Ramadhan Sidrap
Kamis, 6 April 2023 22:24 Wib

Santri dan ulama Pondok Pesantren DDI Bantaeng doakan Ganjar Pranowo
Kamis, 28 Juli 2022 18:12 Wib

Mahasiswa UMI Makassar juara orasi ilmiah Gema Pancasila
Kamis, 2 Juni 2022 12:39 Wib